Stylo Indonesia - Tampilan kulit wajah glowing memang sedang menjadi tren di kalangan pencinta makeup.
Apakah Stylovers termasuk penyuka tampilan kulit wajah glowing?
Nah, kalau kamu pikir untuk mendapatkan kulit wajah glowing membutuhkan perawatan yang mahal dan lama, kini ada trik khususnya, loh!
Yap, cuma hitungan menit, kamu bisa mendapatkan kulit wajah glowing, cepat banget ya, Stylovers!
Nah penasaran seperti apa langkahnya? Dilansir Stylo Indonesia dari Nakita.grid.id, ini dia 5 trik cepat untuk mendapatkan kulit wajah glowing.
1. Memijat wajah
Gunakan salah dua jari dari tangan kanan dan kiri untuk melakukannya, misalnya dengan menggunakan jari telunjuk.
Letakkan kedua jari telunjuk di hidung di antara kedua mata.
Lalu pijitlah memutar ke arah atas lalu ke samping mata hingga melingkar kembali ke titik awal jari memulainya.
Melakukan pijatan singkat ini disebut membantu memperlancar peredaran darah dan membantu mengurangi kelebihan cairan yang bisa membuat bagian wajah membengkak.
Baca Juga: Deretan Inspirasi Pakai Masker Kain dengan Hijab Pejabat ala Arumi Bachsin
2. Menggunakan masker wajah
Moms bisa menggunakan sheet mask atau masker favorit yang menghidrasi dan mencerahkan kulit.
Sebaiknya carilah masker yang mengandung vitamin C, niacinamide, dan arbutin.
Stylovers juga dapat membuat masker pelembab sendiri dengan mencampurkan bahan-bahan bergizi seperti alpukat, minyak kelapa, madu, yogurt, dan gel lidah buaya.
3. Tambahkan minyak wajah pada alas bedak
Caranya, teteskan 1 - 2 tetes minyak wajah ke telapat tangan lalu campurkan alas bedak.
Setelahnya, aduk hingga mereta barulah kamu gunakan campuran tersebut pada wajah.
Minyak wajah yang bisa digunakan seperti minyak kelapa, jojoba, bunga matahari atau minyak biji anggur.
Jika wajah kamu cenderung berminyak, sebaiknya gunakan bedak tabur setelahnya.
Sebaiknya gunakan sedikit bedak tabur saja agar riasan wajah tidak terlihat berat.
4. Oleskan highlighter
Trik membuat wajah glowing seketika lainnya yakni dengan memberikan highlighter pada bagian tulang pipi, tengah dahi, batang hidung, huruf V di atas bibir, dan bagian tengah dagu.
5. Menggunakan perona pipi
Stylovers juga bisa menambahkan perona pipi atau blush on merah muda tipis-tipis ya.
Sebaiknya gunakan perona pipi tersebut sebelum menggunakan bedak ya. (*) Cece/Stylo
Artikel ini telah tayang di nakita.grid.id dengan judul "5 Trik Cepat Membuat Wajah Glowing dalam Hitungan Menit, Cukup Lakukan Cara Mudah Ini" Penulis: Yosa Shinta Dewi, Editor: Cynthia Paramitha Trisnanda