Stylo.ID - Tutorial makeup dewy kini jadi salah satu pencarian populer di kalangan pecinta makeup.
Tak perlu ribet, ternyata kamu bisa melakukan tutorial makeup dewy hanya dengan 5 langkah saja loh, Stylovers!
Penasaran apa saja tutorial makeup dewy kali ini?
Baca Juga: Tak Perlu Makeup Menor, Tampilan Pevita Pearce Cuma Pakai Bra Hitam Jadi Sorotan
Berikut tutorial makeup dewy yang Stylo.ID lansir dari Makeup.com:
1. Tutorial Makeup Dewy - Matte Primer
Pilihlah primer yang matte untuk jadi base makeup kamu.
Hal ini memudahkan kamu menyamarkan pori-pori dan membuat kesan kulit yang lebih sehat dengan makeup.
2. Tutorial Makeup Dewy - Foundation
Selanjutnya, aplikasikan foundation ke kulit wajah kamu.
Untuk mendapatkan hasil makeup dewy gunakan jari kamu untuk membuat foundation menyatu dan rata di kulitmu.
Baca Juga: 3 Foundation Merek Lokal Terbaru Harga di Bawah Rp200 ribu, Sudah Punya Belum?
3. Tutorial Makeup Dewy - Blush On
Kemudian, aplikasikan blush on pada bagian tulang pipi kamu Stylovers.
Pilihlah warna peach untuk memberi kesan natural pada hasil makeup kamu.
4. Tutorial Makeup Dewy - Lipstik Glossy
Nuansa makeup yang natural dan menampilkan kulit yang sehat jadi kunci penting dalam makeup dewy.
Kamu bisa membuatnya lebih sempurna dengan memulaskan lipstik gloasy di bibir kamu.
Baca Juga: Tren Makeup 2020 Terlengkap: Lipstik Glossy, Tips Pilih Formula dan Warna yang Cocok
5. Tutorial Makeup Dewy - Setting Spray
Untuk membuat hasil makeup lebih glowing, kamu bisa mengaplikasikan setting spray sebagai sentuhan akhir.
Langkah ini juga bisa membuat hasil makeup di wajah kamu jadi lebih awet.
Mudah kan, Stylovers?
Selamat mencoba Stylovers! (*)