5 Kebiasaan Remaja yang Bikin Kulit Kusam! Masih Sering Melakukannya?

By Cerysa Nur Insani, Kamis, 6 Agustus 2020 | 14:40 WIB
5 Kebiasaan Remaja yang Bikin Kulit Kusam! Masih Sering Melakukannya? (www.freepik.com)

Serta jangan lupa untuk segera membersihkan wajah dari debu dan kotoran yang menempel seusai beraktivitas.

#2. Kebiasaan Remaja yang Bikin Kulit Kusam: Pola makan tidak sehat

Banyak remaja memiliki pola makan tidak sehat yang kurang dari konsumsi sayur dan buah menyehatkan.

Kebiasaan remaja yang banyak dilakukan yaitu jajan sangat berisiko mengganggu kesehatan kulit apalagi jika makanan yang dikonsumsi berupa fast food, makanan instan, atau goreng-gorengan.

Selain itu, tren minuman manis seperti boba atau es kopi juga sangat memengaruhi kesehatan kulit.

Minuman-minuman tersebut memiliki kandungan gula tinggi yang bisa menyebabkan sejumlah masalah kulit.

Baca Juga: Bikin Terlihat Tua, 5 Gaya Makeup Ini Harus Dihindari Remaja!

#3. Kebiasaan Remaja yang Bikin Kulit Kusam: Tidak rajin membersihkan wajah

Membersihkan wajah dari debu dan kotoran yang menempel seusai beraktivitas sangat penting.

Jika dibiarkan terlalu lama menempel di wajah, debu dan kotoran tersebut bisa membuat wajah terlihat kusam hingga menimbulkan jerawat.

Apalagi kalau Stylovers membiarkan kotoran dan sisa makeup tanpa dibersihkan sebelum tidur, hiiy!

#4. Kebiasaan Remaja yang Bikin Kulit Kusam: Sembarangan menggunakan skincare

Skincare memang sudah menjadi sesuatu yang umum diketahui dan digunakan oleh remaja.