Menggiurkan Tapi Dikenal Sebagai Makanan Tidak Sehat, Begini Cara Rahasia Mengolah Mie Instan Jadi Lebih Bergizi!

By Stylo Indonesia, Jumat, 10 Juli 2020 | 17:05 WIB
Menggiurkan Tapi Dikenal Sebagai Makanan Tidak Sehat, Begini Cara Rahasia Mengolah Mie Instan Jadi Lebih Bergizi! (Freepik.com)

Kedua, jangan pakai bumbu yang sudah ada di dalam kemasan mie

Dalam setiap bungkus mie instan tentu akan dilengkapi dengan bumbu yang bermacam-macam.

Baca Juga: Gak Perlu Minder, Terungkap 6 Alasan Pria Lebih Menyukai Perempuan dengan Tubuh Berisi!

Padahal di dalam bumbu bersachet kecil itulah terdapat kandungan MSG.

Jika kalian ingin lebih sehat maka usahakan untuk membuat sendiri bumbu mie dengan bahan alami yang ada di dapur.

Caranya cukup mudah kok. 

Pertama beri sedikit garam, bawang putih, bawang merah, lada dan ketumbar yang dihaluskan.

Tentunya bumbu-bumbu alami itu kan lebih menyehatkan.

Baca Juga: Ramalannya Terbukti Benar 100%, Mbak You Ungkap Firasat Soal Karma yang Menimpa Artis Inisial V Bertepatan Saat Vicky Prasetyo Ditangkap Polisi

Ketiga, tambahkan dengan sayuran

Dalam tiap kemasan mie instan tentu akan selalu dilengkapi dengan gambar tampilan mie instan yang telah siap saji.

Biasanya dalam gambar itu akan tampak mie instan tersebut akan disajikan lengkap dengan sayuran, daging atau telur sebagai pelengkap.

Namun tentu kita semua tahu gambar itu hanyalah sarana untuk menarik minat orang untuk membeli mie instan tersebut.

Banyak yang kerap menikmati mie instan tanpa tambahan bahan apapun.

Perlu diperhatikan jika menambahkan mie instan dengan tambahan bahan lain seperti sayuran, daging dan telur amat sangat dianjurkan.

Hal ini lantaran bahan tambahan tersebut akan menambah nutrisi yang tidak ada dalam mie instan.

Baca Juga: Mulai dari Orang Berusia Muda Kebal Terhadap Corona Hingga Hasil Tes Negatif Berarti Aman, Inilah 6 Mitos Keliru Soal Pandemi Covid-19!

Bagaimana gampang bukan? Selamat mencoba! (*) Justina Stylo.

Artikel ini telah tayang di Gridhype.id dengan judul Tak Perlu Kuatir Lagi, Ternyata Ada Trik Khusus Masak Mie Instan agar Kandungan MSG yang Merusak Otak Hilang