Kabar Baik! Meski Masih Berusia 1 Tahun, Bayi di Solo Ini Berhasil Sembuh dari Corona Usai Dirawat 3 Minggu

By Stylo Indonesia, Senin, 8 Juni 2020 | 14:00 WIB
Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo mengantar kepulangan bayi berusia 1 tahun yang sembuh dari corona di Solo, Jawa Tengah, Senin (8/6/2020) (KOMPAS.com/LABIB ZAMANI)

Stylo.ID - Indonesia kini masih harus berjuang menghadapi pandemi wabah penyakit yang diakibatkan oleh virus corona covid-19.

Tercatat per hari Minggu (7/6/2020), telah terdapat 31.186 kasus positif Corona dengan penambahan 672 kasus baru.

Dari jumlah tersebut, terdapat 1.851 orang meninggal dunia dan 10.498 pasien dinyatakan sembuh.

Kali ini ada berita baik yaitu kesembuhan seorang bayi di solo usai terkena virus corona.

Baca Juga: Gayanya Saat Foto Selfie Disebut Mirip Pelakor Drama Korea, Ashanty Beri Tanggapan Santai

Bayi berusia 1 tahun bernama Azka Risky Ramadhan asal Kelurahan Joyotakan, Kecamatan Serengan, Solo, Jawa Tengah, dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Azka dirawat di Rumah Sakit Bung Karno Solo selama tiga pekan setelah terkonfirmasi terjangkit virus corona atau Covid-19.

Setelah dinyatakan sembuh, Azka diantar pulang dari rumah sakit sampai di kediamannya oleh Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo.

"Dengan pasien anak sembuh ini tentunya Pemkot Solo terutama RS Bung Karno bersyukur bisa menyelesaikan tugasnya merawat dengan baik," terang Rudy saat mengantar kepulangan Azka di rumahnya Joyotakan, Serengan, Solo, Senin (8/6/2020).

Baca Juga: 5 Bahaya Kurang Minum Air Putih Bagi Kecantikan dan Kesehatan Tubuh

Dia menilai, anak usia 1 tahun rentan terjangkit virus corona.

Karena itu, dirinya mengingatkan kepada masyarakat untuk menaati protokol kesehatan yang telah ditetapkan pemerintah.

Termasuk, kata dia, larangan ibu hamil dan orangtua mengajak anaknya ke mal atau pusat keramaian demi mencegah penularan Covid-19.

"Saya paling nanti diprotes sama ibu hamil. Karena UU Pelindungan Anak itu mengatur anak dalam kandungan itu disebut rentan terpapar Covid-19," ungkap dia.

Baca Juga: Lama Menghilang dan Akui Sudah Pindah Keyakinan, Mantan Ardi Bakrie ini Kepergok Rela Masuk Hutan Demi Lakukan Hal Mulia

Rudy menambahkan, terdapat satu pasien anak berusia dua tahun yang masih dirawat di rumah sakit.

"Karena yang terpapar ini transmisi dari keluarga. Masyarakat mohon diperhatikan betul jangan meremehkan yang namanya virus corona," tuturnya.

Sementara itu, ayah Azka, Supriyanto mengatakan, anaknya tertular virus corona dari pamannya yang diketahui reaktif berdasarkan rapid test.

Setelah itu dilanjutkan ke swab tenggorokan dan hasilnya positif.

Baca Juga: Intip Urutan Golongan Darah dari yang Paling Panjang Umur, Bagaimana Denganmu?

Kemudian, Azka dirawat di RS Bung Karno. "Selama di rumah sakit ditunggui sama neneknya karena tidak boleh bergantian yang jaga. Dirawat kurang lebih tiga minggu," ungkap dia. (*) Justina Stylo.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Dirawat 3 Minggu di RS, Bayi Berusia 1 Tahun di Solo Sembuh dari Corona"