Langsung Minum Setelah Makan Ternyata Berbahaya Bagi Tubuh Bahkan Bisa Bikin Gemuk, Hati-hati!

By Justina Nur Landhiani, Senin, 4 Mei 2020 | 14:05 WIB
Langsung Minum Setelah Makan, Ternyata Berbahaya Bagi Tubuh Bahkan Bisa Bikin Gemuk, Hati-hati! (www.freepik.com)

Stylo.ID - Minum air putih memang erat dikaitkan dengan manfaat kesehatan.

Yup, air putih nggak hanya bisa membantu diet karena bisa menurunkan berat badan.

Tapi air putih juga diperlukan untuk membantu tubuh terhindari dari dehidrasi.

Sebagian besar orang juga memiliki kebiasaan seperti langsung minum air putih setelah makan.

Baca Juga: Baik Banget, Inilah 3 Zodiak yang Siap Membantu Teman Saat Kesulitan Tanpa Pamrih

Dilansir Stylo.ID dari laman Boldsky, ternyata minum air putih langsung setelah makan justru memberikan efek buruk pada tubuh kita.

Yup, menurut para ahli kesehatan di India, minum air setelah makan justru dapat menyebabkan seseorang menjadi gemuk.

Hal ini juga disepakati oleh para ahli gizi.

Minum air putih tepat setelah makan dapat mengganggu sistem pencernaan.

Baca Juga: Rekomendasi Cushion Dewy untuk Kulit Kering, Tampil Glowing di Bulan Ramadan 2020 #DiRumahAjaBisaCantik

Minum air putih setelah makan akan menunjukkan kecenderungan makan berlebih pada seseorang.

Karena, hal ini biasanya akan memberikan efek lebih lapar.

Tak hanya sampai di situ saja, minum air putih setelah makan dapat mencairkan enzim yang membantu pencernaan.

Akhirnya, hal ini memicu munculnya penyakit di dalam tubuh, seperti asam lambung atau rasa mulas yang parah.

Baca Juga: Meski Sudah Melambat di Jakarta, Peneliti Ungkap Penyebaran Virus Corona Bergeser Keluar dan Bertambah di 3 Kota Besar Ini!

Sistem pencernaan yang terganggu tidak dapat mencerna glukosa dengan baik.

Kandungan glukosa yang tidak dicerna dengan baik ini diubah menjadi lemak dan disimpan di dalam tubuh.

Hal inilah yang membuat kadar insulin di dalam tubuh meningkat.

Jumlah kadar insulin berlebih meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh dan menyebabkan obesitas.

Baca Juga: BERITA TERPOPULER: Paula Verhoeven Syok Usai Tahu Baim Wong Harus Dioperasi Meski Tak Mengeluh Sakit Hingga Ariel Noah Kembali Dekat dengan Pevita Pearce

Lalu, kapan waktu minum air yang tepat?

Beberapa ahli kesehatan di India percaya bahwa minum sedikit air sebelum makan dapat membantu tubuh mempersiapkan diri untuk pencernaan yang lebih baik.

Atau bisa juga minum air di sela-sela makan.

Hal ini dapat membantu meningkatkan kelembapan pada makanan.

Ini memungkinkamu terhindar dari beberapa masalah pencernaan seperti konstipasi.

Baca Juga: Bibir Anti Pucat dan Tidak Kering Saat Puasa? Gunakan Produk Ini

Selain itu, minum air putih sebelum makan juga bisa membantu memecah makanan menjadi partikel yang lebih kecil dan halus, sehingga dapat membantu pencernaan.

Eits tak hanya itu, sebaiknya kamu juga menghindari minum air dingin ketika makan ya, Stylovers.

Karena hal itu dapat membuat enzim pencernaan tidak aktif dalam menjalankan fungsinya.

Baca Juga: Bibir Anti Pucat dan Tidak Kering Saat Puasa? Gunakan Produk Ini

Jika kalian ingin mengikuti saran dari para ahli kesehatan India, waktu yang paling tepat untuk minum air putih dalam jumlah yang banyak adalah pagi hari setelah bangun tidur.

Setelah itu, kalian bisa tetap minum kapan saja dalam jumlah secukupnya.

Selamat mencoba! (*)