Stylo.ID - Pencegahan virus corona saat ini gencar di lakukan pemerintah agar tidak ada pasien baru yang terjangkit.
Sejumlah negara melakuan pembatasan jarak sosial dengan ketat, misalnya di kota Wuhan, China, dilakukan lockdown, sedangkan sejumlah kota di Indonesia melakukan PSBB alias Pembatasan Sosial Berskala Besar.
Penerapan aturan pembatasan sosial tersebut tentu ada tujuannya.
Tak lain adalah untuk mencegah seseorang tertular Covid-19.
Dikabarkan sebelumnya, Covid-19 memang bisa menular melalui droplet atau percikan dahak.
Baca Juga: Wajib Waspada dan Siap Hadapi Puncak Pandemi, Ketahui Kelemahan Virus Corona Untuk Cegah Penularan
Namun penelitian terbaru menyebutkan, Covid-19 juga bisa menular lewat mikrodroplet.
Hal tersebut disampaikan oleh Motivator Kesehatan Dr Handrawan Nadesul.
"Hal yang paling masyarakat harus tahu, penularan (Covid-19) dulu kita anggap lewat droplet. Ternyata dibuktikan dengan fotografi teknologi tinggi adalah mikrodroplet," kata Han dalam ngobrol ringan bincang buku "Yang Baru Ihwal Covid-19" di live Instagram @bukukompas, Selasa (28/4/2020).