Tips Cara Rawat Gigi Untuk Jaga Kesehatan Mulut Saat Puasa Ramadan 2020 #DiRumahAjaBisaCantik

By Justina Nur Landhiani, Selasa, 21 April 2020 | 16:00 WIB
Tips Cara Rawat Gigi Untuk Jaga Kesehatan Mulut Saat Puasa Ramadan 2020 #DiRumahAjaBisaCantik (Freepik.com)

2. Gosok gigi dengan lembut

Saat menggosok gigi, lakukan dengan gerakan pada bagian atas dan bawah gigi dengan lambat dan lembut.

Pilihlah bulu sikat yang lembut agar tidak melukai gusimu.

3. Pilihlah produk pasta gigi yang mengandung fluoride

Kandungan flouride pada pasta gigi dapat membantu mencegah kerusakan yang terjadi pada gigi akibat mengonsumsi makanan manis.

Baca Juga: Hari Kartini, Coba Intip Daftar Lengkap Tren Kebaya 2020 Ini Yuk!

4. Rutin mengganti sikat gigi

Minimal setiap 3 bulan sekali, kamu harus mengganti sikat gigi agar tidak terjadi penumpukan bakteri dan kotoran.

Selain itu, hindari menggunakan sikat gigi yang bulu-bulu halusnya sudah bercabang.

5. Konsumsi makanan sehat dan penuh nutrisi

Lakukan program diet seimbang dengan mengonsumsi makanan yang sehat seperti buah dan sayuran.

Kurangi makanan yang manis, atau kamu juga dapat menggantinya dengan mengonsumsi makanan sumber protein seperti daging, telur, ikan dan kacang-kacangan.