Waspada! PSBB Sudah Pada Level Mengerikan Karena Banyak yang Melanggar, Pakar Sebut Hal Buruk akan Terjadi Dalam Waktu Dekat Jika Tidak Lakukan Hal ini

By Stylo Indonesia, Selasa, 21 April 2020 | 09:27 WIB
Petugas gabungan sedang melakukan pemeriksaan kendaraan yang melintas di pintu Tol Jagorawi di hari pertama penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) Kota Bogor, Rabu (15/4/2020). (KOMPAS.COM/RAMDHAN TRIYADI BEMPAH)

Stylo.ID - Upaya pemerintah dalam memutus rantai persebaran covid-19 salah satunya dengan memberlakukan PSBB atau Pembatasan Sosial Berskala Besar.

Akan tetapi, banyak kendala yang dihadapi pemerintah dalam menegakan PSBB ini yaitu minimnya tingkat kesadaran masyarakat untuk disiplin demi mencegah percepatan persebaran covid-19.

Ahli Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia (UI), Hasbullah Thabrani menganggap pembatasan sosial berskala besar (PSBB) belum maksimal.

Hasbullah mengaku banyak warga yang masih melanggar aturan PSBB, satu di antaranya terbukti dengan masih padatnya lalu lintas Ibu Kota.

Bahkan menurutnya, banyak warga yang hanya basa-basi memakai masker hanya karena takut ditangkap polisi.

Hal itu disampaikan Hasbullah melalui tayangan YouTube Official iNews, Minggu (19/4/2020).

"Kalau saya lihat tren perkembangannya hari ini (korbannya) masih nambah 300-an," ucap Hasbullah.

 

"Jadi tambahnya kita belum sampai puncak."

"Dan bagaimana sampai ke puncak atau tidak, ini sangat tergantung dari disiplin masyarakat kita."

Baca Juga: Heboh! Beredar Video Seorang Wanita Mengerang Kesakitan saat Lakukan Tes Virus Corona dengan Cara Masukan Stick ke Hidung