Rekomendasi Tempat Belanja Batik yang Bagus dan Berkualitas di Mall Jakarta

By Livia, Senin, 20 Januari 2020 | 19:50 WIB
Rekomendasi tempat belanja batik yang bagus dan berkualitas di Mal Jakarta. (itgust.com)

Ukuran bukanlah sebuah masalah, Batik Keris menyediakan berbagai macam ukuran yang sesuai dengan bentuk tubuh mulai dari XS hingga XXXL.

Batik Keris bisa kamu kunjungi di Mal Besar jakarta seperti Mal Central Park, Mal Kelapa Gading, Mal Artha Gading, MOI, Mal Ciputra, Plaza Indonesia, Pasific Place dan masih banyak lagi.

Jika ingin berbelanja disini, Stylovers cukup menyediakan budget kisaran 100 ribu rupiah hingga jutaan rupiah.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Belanja Baju Kantor yang Bagus dan Berkualitas di Mall Jakarta

#Rekomendasi Tempat Belanja Batik yang Bagus dan Berkualitas di Mall Jakarta: Bateeq 

Rekomendasi tempat belanja batik yang bagus dan berkualitas di Mal Jakarta: Bateeq. (checkinjakarta.id)

Hadir sejak 2013, Bateeq bisa jadi salah satu destinasi berbelanja batik yang berada di Mal Besar jakarta seperti Mal Grand Indonesia, Senayan City, Matahari Department Store, Sogo Department Store dan lain-lainnya.

Koleksi busana batiknya terdiri dari baju anak, remaja, pria dan wanita dewasa dengan design yang eksklusif dan elegan. 

Semua pilihan busana Bateeq memiliki motif yang simpel, modern dan elegan yang cocok untuk tampil modis saat sehari-hari dan acara spesial.

Ukuran koleksi busana batik dari brand Bateeq yang tersedia adalah mulai dari S hingga XL. 

Stylovers bisa mendapatkan berbagai busana batik yang cantik dan berkualitas tinggi dengan merogoh kocek sekitar 199 ribu rupiah hingga jutaan rupiah.

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Belanja Baju yang Bagus dan Berkualitas di Puncak Jawa Barat