Tips Tampil Modis dengan Pakaian Oversized untuk Tubuh Kurus agar Tampak Lebih Berisi

By Cerysa nur Insani, Rabu, 18 Desember 2019 | 12:00 WIB
Tips Tampil Modis dengan Pakaian Oversized untuk Tubuh Kurus agar Tampak Lebih Berisi (www.nastygal.com, Youtube Valeria Lipovetsky)

#2. Tips Tampil Modis dengan Pakaian Oversized untuk Tubuh Kurus agar Tampak Lebih Berisi: Celana Panjang Oversized

Tips Tampil Modis dengan Pakaian Oversized untuk Tubuh Kurus agar Tampak Lebih Berisi: Celana Panjang Oversized (www.dhresource.com)

Belakangan ini model celana panjang oversized seperti kulot juga sedang menjadi salah satu tren fashion.

Kamu juga bisa menggunakan model celana panjang oversized selain kulot. Jika bagian pinggang dari celana panjang oversized terlalu besar, bawalah ke tukang jahit untuk disesuaikan dengan ukuran pinggangmu.

Pastikan juga panjang celana oversized sesuai dengan pergelangan kakimu dan tidak terlalu panjang.

Baca Juga: Tips Hijab Agar Nggak Bau Apek Meski Dipakai Seharian dari Desainer IKYK, Anandia Putri

#3. Tips Tampil Modis dengan Pakaian Oversized untuk Tubuh Kurus agar Tampak Lebih Berisi: Oversized T-shirt

Tips Tampil Modis dengan Pakaian Oversized untuk Tubuh Kurus agar Tampak Lebih Berisi: Oversized T-shirt (Youtube Valeria Lipovetsky)

Dibandingkan dengan t-shirt berukuran pas dengan badanmu, t-shirt oversized justru bisa tampak lebih modis ketika digunakan.

Ini tentunya menjadi kabar baik bagi kamu yang mungkin pernah naksir t-shirt laki-laki dengan gambar menarik tapi ragu memakainya karena ukurannya terlalu besar.

Caranya adalah memasukkan bagian bawah t-shirt ke dalam celana atau rok yang digunakan sebagai bawahan, serta gulung sedikit bagian lengan untuk memberikan tampilan yang lebih modis.

Nah, itu dia Stylovers tips tampil modis dengan pakaian oversized untuk tubuh kurus agar tampak lebih berisi. Selamat mencoba! (*)