Stylo.ID - Tampilan wajah yang terlihat sehat dan flawless memang masih tinggi peminatnya sehingga di tren makeup 2020 pun akan ada perkembangan produk makeup yang terbaru.
Yap, tren makeup 2020 nanti masih akan berkutat dalam tampilan wajah yang sehat dan flawless salah satunya produk bb cushion yang terbaru.
Gaya makeup dengan hasil wajah terlihat sehat dan flawless dalam tren makeup 2020 nanti akan ada formula dan jenis terbaru yang akan dicari para pencinta makeup.
Nah Stylovers, kali ini Cece Stylo.ID telah merangkum hasil wawancara Clerence Victoria sebagai founder Victoria Atelier yang akan membocorkan tren makeup 2020 dengan model terbaru bb cushion yang membuat wajah terlihat sehat dan flawless.
Yuk, simak penuturan Clerence berikut ini.
Baca Juga: Tren Makeup 2020: Prediksi Jenis Produk Lip Cream yang Akan Populer
"Jadi di tahun 2020 nanti kan mainnya di foundation ya, jadi kalau foundation itu mereka akan keluarin yang baru, kayak misalkan BB Cushion," kata Clerence mengenai jenis produk yang nanti akan populer dalam tren makeup 2020.
Menurut Clerence Victoria, tren makeup 2020 nanti diprediksikan area complexion akan tinggi jenis produk makeup yang banyak dicari.
Hal tersebut dikarenakan produk complexion seperti foundation akan beralih lebih banyak dicari yang lebih ringan yang mengarah ke bb cushion.
Baca Juga: Tren Makeup 2020 : Produk Makeup yang Akan Dicari Remaja Milenial
"Di Korea sudah mulai keluar, tapi belum terkenal. Nah cushion itu sebenarnya foundation tapi pas dipakai warnanya hampir enggak kelihatan, tapi bikin wajah glowing, merubah juga enggak tapi terlihat sehat kulitnya, padahal itu foundation," ungkap Clerence Victoria.
Yap, menurut Clerence, produk bb cushion nantinya akan ada banyak inovasi baru, loh, Stylovers.
Hasil makeup dengan wajah yang terlihat sehat dan flawless dapat dengan mudah didapatkan dalam produk bb cushion yang telah ia lihat di Korea.
Baca Juga: Tren Makeup 2020 : Ryan Ogilvy Ungkap Produk Makeup yang Akan Populer Tahun Depan
Menurut prediksi Clerence, nantinya produk bb cushion yang akan banyak beredar yaitu produk yang memberikan tampilan wajah sehat jadi bukan untuk menutupi lagi.
"Terus kaya teknik-teknik baru lagi, cara mereka kalau cushion itu misalkan kita taro di atas spons, tapi yang baru itu nanti bentuknya seperti jaring. Di Indonesia memang belum masuk yang bentuknya seperti itu, aku lihat," jelas Clerence Victoria.
Baca Juga: Tren Makeup 2020 : Lipstik Matte Formula Ringan dengan Hasil Velvet yang Nggak Bikin Bibir Gelap
Nah Stylovers, enggak hanya formulanya yang akan mengalami perkembangan dari daya menutupi tinggi ke hasil yang lebih ringan dan flawless, dari kemasan bb cushionnya sendiri pun dipantau Clerence Victoria berdasarkan produk makeup yang ia lihat di Korea akan ada perbedaanya, loh.
Clerence menambahkan bahwa nantinya dalam tren makeup 2020, orang-orang akan lebih mengenal makeup yang super flawless.
"Jadi dari produk korea sampai ke Amerika sekalipun, atau barat sekalipun, mereka akan keluarin cushion dan lebih flawless lagi," pungkas Clerence Victoria menjelaskan tentang tren makeup 2020 dari segi bocoran model terbaru bb cushion yang akan diminati pencinta makeup. (*)
#GridNetworkJuara