18 Fashion Desainer Indonesia Sukses Dobrak Pasar Eropa Lewat Ajang "La Mode" Sur La Seine a Paris

By Dinda Tiara Alfianti, Selasa, 15 Oktober 2019 | 10:30 WIB
18 Fashion Desainer Indonesia Sukses Dobrak Pasar Eropa Lewat Ajang "La Mode" Sur La Seine a Paris (Dinda Stylo.ID)

Kementrian Perdagangan Republik Indonesia melalui Atase Perdagangan Paris Perancis, turut mendukung penyelenggaraan La Mode Sur La Seine a Paris."Paris merupakan kota pusat mode di dunia, Lebih dari 300 fashion show diselenggarakan di Paris setiap tahunnya. Kehadiran La Mode Sur La Seine a Paris memberikan citra positi untuk Indonesia sebagai negara kratif dan inovatif karena mampu menawarkan hal-hal baru untuk industri fashion, yaitu ragam ethnic dan modest fashion yang mampu dihasilkan para desainer Indonesia dan penyelenggara fashion show yang berbeda, yaitu di kapal," papar Megawati, Atase Perdangan Paris.Di tahun kedua penyelenggaraan La Mode Sur La Seine a Paris telah berhasil membuktikan keberhasilan dalam menggaungkan keunggulan karya desainer Indonesia sehingga menjadi sorotan pasar Eropa. Dengan dukungan berbagai pihak, ajang ini ditargetkan dapat diselenggarakan secara berkelanjutan setiap tahun sebagai pintu masuk bagi para desainer Indonesia untuk menarik buyer mancanegara, khususnya Eropa. (*)