Tren Rambut 2019 ala Korea, dari Warna Hingga Perming Rambut Ikal Natural

By Grace Kencana Pranata, Rabu, 26 Juni 2019 | 12:56 WIB
Tren Rambut 2019 ala Korea, dari Warna Hingga Perming Rambut Ikal Natural (instagram.com/samchic_official/)

Tampilan rambut dengan gaya ikal natural, effortless wave seperti tampilan beach wave dan 'No-blow-dry-style-hair' tanpa harus blow dry atau mencatok rambut setiap hari yang membuat Jun Sic dan timnya dari SAMCHIC menghadirkan tren teknik keriting rambut yang lebih loose.

Menurut Indra Tanudarma sebagai Head of Education L'Oréal Professionnel mengungkapkan bahwa sebenarnya yang sedang menjadi tren rambut saat ini yaitu menambah volume rambut, bukan mengeriting rambut secara tegas.

Baca Juga: L'Oréal Prefessionnel Hadirkan Tren Korean Oleoperm, Rambut Ikal Bervolume yang Effortless

Jika kamu ingin mendapatkan perming rambut seperti Korean Oleoperm ini pun tidak membutuhkan waktu banyak, prosesnya hanya memakan waktu 3 hingga 3.5 jam.

Jun Sic CEO SAMCHIC Beauty and Head Spa Korea (dok. Stylo.id)

"Untuk teknik Korean Oleoperm ini lebih baik rambut jangan di bleach atau terlalu sering diwarnai, karena semakin sering diwarnai akan menyebabkan resiko kerusakan rambut semakin tinggi. Kalau bisa kondisi rambutnya yang sehat, belum pernah diwarnai," ujar Jun Sic.

Buat kalian yang penasaran dengan ketahanan Korean Oleoperm ini jika diterapkan di rambut yaitu sekitar 5-6 bulan jika dibantu dengan pemakaian rangkaian perawatan rambut khusus untuk dikeriting.

Kemudahan yang didapat jika rambut kamu dikeriting ala Korea yaitu kamu menimalisir penggunaan alat penata rambut seperti catok dan hair dryer untuk menambah volume rambut.

"Setelah keramas atau bangun tidur, kamu cukup merapihkan sedikit dengan tangan untuk mendapatkan tatanan rambut yang bervolume dengan kemiripan hampir 80% seperti rambut kamu baru selesai melakukan perming di hari pertama," kata Jun Sic.

Baca Juga: 5 Gaya Simpel Tatanan Rambut ala Febby Rastanty untuk Gaya Sehari-hari

Nah Stylovers, untuk tren warna, Jun Sic mengatakan kalau teknik pewarnaan masih sama di Korea dengan di Indonesia, dan warna yang baru diluncurkan yaitu silver yang sedang ngetren. (*)

#GridNetworkJuara