Stylo.ID - Tahun Baru Cina atau yang disebut Imlek, menjadi momen penting untuk para peranakan Tionghoa di seluruh dunia.
Nggak luput, bagaimana tren fashion Imlek 2019 tahun ini? Ternyata, tren fashion Imlek 2019 nggak melulu gaya tradisional.
Desainer Lily Meliani menuturkan tren fashion Imlek 2019 baik dari model, motif, dan warna, berikut laporan Chia Stylo.ID.
Baca Juga : Tren Makeup Tahun Baru Imlek 2019, Warna Apa yang Jadi Tren?
#Tren Fashion Imlek 2019 dari Desainer Lily Meliani : Model, Motif, Warna - Cheongsam Kebaya
Melalui telepon, Chia Stylo.ID bertanya pada desainer Lily Meliani tentang model baju apa yang jadi tren fashion Imlek 2019.
"Kebanyakan pelanggan saya mintanya cheongsam atau modelnya modern tapi kerahnya model Mandarin Collar," ujar Lili Meliani.
Lily menambahkan, model baju Imlek kian beragam namun tetap ada unsur yang tak bisa ditinggalkan seperti warna merah dan gaya yang elegan.
"Ada juga yang pakai kebaya, cheongsam kebaya dan dress. Kalau acara resmi pakai cheongsam, kalau anak muda bisa pakai jumpsuit," tutur Lily Meliani.
Baca Juga : Tren Aksesori 2019 dengan Jepit Rambut 90-an ala Idol KPop Kim Hyuna eks 4Minute
#Tren Fashion Imlek 2019 dari Desainer Lily Meliani : Model, Motif, Warna Cheongsam - Warna Terang
Lalu bagaimana untuk warna dari tren fashion Imlek 2019?
"Warnanya pasti ada merah, warna cerah juga bisa seperti pink atau gold, mengikuti filosofi dari Imlek sendiri," kata Lily Meliani pada Chia Stylo.ID.
Dalam tradisi Imlek, warna merah menandakan pengharapan di Tahun Baru dengan segala kesedihan dan kegelapan akan sirna digantikan kebahagiaan.
Baca Juga : Tampil dengan Berbagai Aksesori Rambut ala Lisa BLACKPINK yang Jadi Tren Aksesori 2019, Contek deh!
Sedangkan warna emas atau kuning dalam perayaan Imlek menandakan keberuntungan dan kemakmuran.
Lily menambahkan, warna apa saja bisa untuk tren fashion Imlek 2019, asalkan terang dan bukan putih atau hitam.
"Dari permintaan pelanggan nggak ada yang minta warna putih atau hitam. Untuk pilihan warna selain dominan merah, bisa hijau, oranye atau kuning dan gold," terang Lily.
Baca Juga : Rekomendasi Tren Cropped Sweatshirt ala Seleb Harga Terjangkau!
#Tren Fashion Imlek 2019 dari Desainer Lily Meliani : Model, Motif, Warna Cheongsam - Motif Bunga
Lily Meliani pada Chia Stylo.ID mengatakan, motif bordir bunga untuk tren fashion Imlek 2019 masih tetap digemari.
"Karena biasanya pada Imlek, di China sedang musim masa tuai bunga. Jadi bordir bunga masih favorit," ujar Lily.
Nggak hanya bordir bunga, tampil dengan batik motif bunga juga bisa jadi pilihan untuk tren fashion Imlek 2019.
Baca Juga : Kenali dan Coba Tampil dengan Tren Glass Hair yuk!
Bahan untuk tren fashion Imlek 2019, Lily Meliani berkata akan mengarah ke warna yang mengilap karena lebih glamor.
"Kalau koleksi terbaru saya sendiri untuk tren fashion Imlek 2019 mengangkat songket dan Tenun Baron. Batik untuk Imlek oke, asal siluetnya tetap Mandarin," tuturnya.
Lily Meliani dengan merk fashionnya, Madame Rabbit, belum lama ini mengeluarkan koleksi terbaru untuk Imlek 2019.
Baca Juga : Prediksi Tren Gaya Rambut 2019 ala Aktris dan Penyanyi Hollywood
Lily mengeksplor cheongsam berbahan Tenun Baron dengan dominan warna merah dan emas, dengan gaya yang mewah dan elegan juga glamor.
"Kedepannya akan lebih fokus ke Tenun Baron," tutup Lily Meliani pada Chia Stylo.ID. (*)