Baca Juga : Rahasia Tepat Memilih Skincare dari Dokter Estetika, Jangan Sampai Salah Pilih!
Karena bagian mata adalah cara pertama bagi dokter Nataliani memeriksa dan memperhatikan kondisi wajah pasien yang ingin melakukan filler di klinik tersebut.
Kepada Dinda Stylo.ID, dokter Nataliani juga menyarankan agar para wanita lebih teliti saat memilih klinik yang tepat untuk melakukan filler pada wajah agar hasilnya aman dan maksimal.
"Pilih dokter yang tepat, jangan tergiur dengan harga murah. Karena filler proses memasukan gel pada kulit, jadi perlu dilakukan dengan persetujuan dokter estetika," saran dokter Nataliani.
Baca Juga : Inilah Budget yang Diperlukan Untuk Perawatan Wajah di Klinik Kecantikan
Dengan kisaran harga mulai dari 2,5 juta rupiah sampai 4,5 juta rupiah, kamu bisa mendapatkan perawatan filler yang bertahan dalam jangka waktu 4 sampai 5 bulan untuk bagian bibir, dan satu setengah tahun untuk bagian lainnya.
"Filler baiknya dilakukan sesuai dengan kebutuhan. Dengan harga tersebut tentu bisa jadi alasan untuk keamanan dan ketahanan dari filler di NMW Clinic ini," katanya.
Baca Juga : Tren Perawatan Kulit Wajah 2019 Untuk Kamu yang Takut Jarum Suntik
Jadi, tertarik untuk mencoba perawatan filler Stylovers? (*)