Stylo.ID - Alisa, 19 Tahun, Mahasiswi
Jakarta Fashion Week (JFW) 2019 adalah salah satu ajang yang berhasil menjadi wadah bagi pencinta fashion untuk berkumpul menikmati berbagai fashion show. Selain fashion show karya para desainer ternama yang cukup menarik, para tamu undangan Jakarta Fashion Week (JFW) 2019 juga berhasil mencuri perhatian awak media dengan gaya fashionable.
Tampil fashionable dengan gaya kasual saat menghadiri acara JFW 2019 tidak ada salahnya, loh Stylovers. Namun kamu tetap harus menambahkan statement dalam penampilan kamu agar terlihat berbeda dan unik.
Baca Juga : Stylo of The Day, Gaya Edgy Simpel ala Rizka Novelia di Jakarta Fashion Week 2019
Saat menghadiri liputan Jakarta Fashion Week (JFW) 2019, ada salah satu wanita dengan gaya unik yang cukup menarik perhatian Nisa Stylo.ID. Salah satunya adalah seorang mahasiswi fashion design bernama Alisa.
Saat itu, Alisa berhasil mencuri perhatian Nisa Stylo.ID dengan tampilannya yang bergaya kasual, namun Alisa memberikan statement dalam penampilannya sehingga terlihat berbeda.
Baca Juga : Stylo of The Day, Tampil Stylish dengan Blazer dan Sepatu Boots ala Indi Lifa di Jakarta Fashion Week 2019
Ia memadukan blazer warna abu-abu dari Zara dengan celana kotak-kotak dari brand Stradivarius berwarna kuning cerah yang cukup nyentrik.
Tak berhenti sampai di situ, Alisa menambahkan kesan tradisional dalam penampilannya dengan menggunakan aksesori kain tenun berwarna ungu.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cerita Nadila Ernesta Mengalami Psoriasis, Penyakit Kulit Kronis! Bagaimana Penanganannya?
KOMENTAR