Stylo.ID - Masker green tea memang dikenal sebagai salah satu skincare yang ampuh merawat dan mengatasi kulit berjerawat.
Seperti yang kita tahu, green tea memang terkenal sebagai salah satu bahan alami yang sering digunakan sebagai campuran bahan dasar pembuatan skincare.
Kandungan antioksidan yang tinggi seperti polifenol yang disebut katekin, dipercaya efektif mengurangi peradangan pada wajah akibat jerawat.
Tak hanya itu, kandungan bahan alami yang ada pada green tea atau teh hijau itu juga dipercaya mampu menangkal radikal bebas hingga melindungi kulit dari sinar UV.
Nah, tak heran deh jika produk masker yang diklaim memiliki bahan dasar green tea menjadi salah satu skincare favorit bagi mereka yang memiliki maslaah kulit berjerawat.
Baca Juga : Kolaborasi Becca dan Chrissy Teigen Hadirkan Makeup Terbaru Bernama The Cravings Collection
Maka, berikut ini adalah rekomendasi masker green tea yang bisa menjadi pilihanmu dari Clara Stylo.ID, simak ya!
1. Skin Food Everyday Green Tea Facial Mask Sheet
Harga 20 ribu rupiah di tokopedia.com
Produk masker green tea yang satu ini diketahui mengandung serum yang bermanfaat untuk memberikan kelembapan di kulit.
Selain itu, Skin Food Everyday Green Tea Facial Mask Sheet juga dipercaya mampu mengatasi timbulnya jerawat yang sedang meradang.
Menariknya nih Stylovers, masker green tea ini juga dipercaya mampu mencerahkan kulit wajah.
2. The Face Shop Real Nature Green Tea Face Mask
Harga 25 rbiu rupiah di shopee.co.id
Masker yang berbahan dasar green tea ini memiliki kandungan bahan alami yang secara khusus mampu mengatasi kulit iritasi akibat jerawat yang meradang.
Produk masker ini juga cocok untuk kulit sensitif karena tidak mengandung paraben.
Selain itu, The Face Shop Real Nature Green Tea Face Mask juga dipercaya mampu membuat kulit wajah terasa lebih segar.
Baca Juga : 5 Produk Krim Malam Harga Terjangkau yang Ampuh Mencerahkan Wajah
3. Mustika Ratu Peel Of Mask Green Tea
Harga 25 ribu rupiah di shopee.co.id
Nah, kalau masker green tea yang satu ini dikalaim memiliki kandungan ekstrak green tea sebagai astringent yang dapat membantu mengecilkan pori-pori di wajah.
Kandungan antioksidan dan vitamin E nya pun dipercaya mampu membuat kulitmu menjadi lebih lembap, halus dan lembut.
Selain itu, Mustika Ratu Peel Of Mask Green Tea juga dipercaya akan membuat kulit wajah terasa lebih kencang.
4. Emina Green Tea Latte Face Mask
Harga 29 ribu rupiah di eminacosmetics.com
Emina Green Tea Latte Face Mask bisa menjadi pilihanmu loh, Stylovers.
Produk ini diklaim terbuat dari kombinasi bahan dasar susu dan ekstrak green tea.
Kandungan terbut dipercaya mampu membuat kulitmu terasa lebih halus, elastis dan segar.
Nah, nggak cuma itu, masker ini juga memiliki kandungan zat catechins yang dipercaya mampu mengatasi berbagai masalah kulit berjerawat.
Baca Juga : Inspirasi Outfit Hijab Kekinian dengan Long Hoodie ala Intan Khasanah
5. The Body Shop Himalayan Charcoal Puryfing Glow Mask
Harga 349 ribu rupiah di thebodyshop.co.id
Masker bertektur clay ini diklaim memiliki 4 bahan dasar sekaligus yang terkadung di dalamnya.
Bahan tersebut diantaranya adalah bamboo charcoal, tea tree oil, dan green tea leaves.
Bamboo charcoal dipercaya mampu membersihkan kulit dari kotoran, mengurangi kadar minyak berlebih pada wajah, serta mengecilkan tampilan pori-pori.
Sedangkan bahan dasar tea tree oil nya bermanfaat sebagai antibakteri yang membersihkan kulit dari jerawat dan mengurangi peradangan akibat jerawat.
Kemudian butiran green tea leaves sebagai scrub yang halus, dan bermanfaat untuk membuat kulit terasa halus dan segar. (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR