Stylo.ID - Saat ini, sebagian wanita lebih memilih untuk menggunakan lipstik jenis matte untuk tampil percaya diri dengan makeup.
Lipstik matte menjadi jenis yang cukup favorit karena berbagai kelebihannya, salah satunya karena lebih awet dan tahan lama.
Meski begitu, lipstik matte juga cukup dihindari oleh sebagian wanita karena memiliki tekstur yang kering sehingga akan cukup bermasalah saat kondisi bibir kering.
Tapi, kalau kamu termasuk wanita yang menghindari lipstik matte karena kondisi bibir kering, kamu nggak usah khawatir lagi nih, Stylovers.
Baca Juga : Pilihan Jumpsuit Modern Buat Para Hijabers yang Cocok Digunakan Untuk Berbagai Acara
Karena kali ini Dinda Stylo.ID punya tips pakai lipstik mate untuk kondisi bibir yang kering dari Makeup Artist Audrrey Nur Safira, coba simak yuk!
Menurutnya,tidak semua jenis lipstik matte menimbulkan efek yang membuat bibir tampak lebih kering karena formulanya yang berbeda-beda.
Namun, untuk membuat hasil lipstik tidak cracking karena kondisi bibir yang pecah, Audrrey menyarankan untuk lebih dulu memberikan perawatan pada bibir yang kering.
"Pertama kali itu kita harus merawat bibirnya dulu, perawatan bibir itu penting banget biar lipstik nggak crack," ungkap Audrrey Nur Safira yang ditemui Dinda Stylo.ID saat acara launching Alleira Batik x Mineral Botanica, Rabu (10/10), di Plaza Indonesia Jakarta.
Baca Juga : 3 Concealer Murah di Bawah 30 Ribu Rupiah Untuk Samarkan Mata Panda
Kepada Dinda Stylo.ID, Audrrey juga menjelaskan tips dan cara membuat bibir lebih lembap sebelum memakai lipstik agar hasilnya lebih maksimal.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR