Stylo.ID – Mengakali mata monolid agar terlihat lebih berdimensi butuh teknik yang nggak mudah, Stylovers.
Agar berhasil menggunakan teknik ini, dibutuhkan banget latihan terus menerus agar menghasilkan lipatan mata yang seakan-akan tanpa bantuan teknik jahit mata.
Di Indonesia sendiri, teknik jahit mata ini sudah banyak banget digunakan oleh para MUA dalam mengakali bentuk mata klien yang monolid. Salah satunya adalah founder dari Artisan Pro, Redavell Tjen atau yang lebih dikenal dengan sebutan Koko Artisan.
Baca Juga : DIY Masker Strawberry untuk Kulit Wajah Putih dan Mulus Alami
Nah, kali ini Nanas Stylo.ID bakal bagi-bagi ilmu yang dibagikan oleh Koko Artisan saat demo makeup di acara International Makeup Artist Expo (IMAE). Penasaran kayak gimana? Simak terus ya!
Teknik untuk mengakali mata monolid yang dibagikan sama koko Artisan ini dinamakan teknik jahit mata. Kamu sudah pernah dengar belum?
Tenang saja, teknik ini nggak seseram namanya, kok. Teknik jahit mata yang dimaksud di sini bukanlah jahit yang menggunakan benang dan alat-alat bedah lainnya, Stylovers.
Jahit bulu mata pada dasarnya adalah teknik yang digunakan agar kelopak mata memiliki lipatan sehingga mata kamu terlihat lebih terbuka dan hidup. Teknik ini membutuhkan scott dan juga 3-4 pasang bulu mata palsu.
Baca Juga : Inspirasi 5 Tunik Brokat Cocok Jadi Outfit Kondangan Hijabers Milenial
Nah, langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah menggambar eyeliner dengan menggunakan gel liner. Aplikasikan eyeliner sedekat mungkin dengan bulu mata dan sedikit melebihi garis ujung mata.
Sebelum menggambar eyeliner, pastikan kelopak mata dalam keadaan bersih agar eyeliner mudah menempel dan nggak berantakan.
Setelah itu, pasang bulu mata palsu di atas eyeliner yang telah kamu aplikasikan sebelumnya. Untuk mendapatkan hasil yang bagus, gunakan bulu mata yang lentur dan juga halus, ya.
Baca Juga : 3 Peel Off Mask Terjangkau dengan Ekstrak Lemon untuk Memutihkan Wajah
Cara pemasangan bulu mata juga agak sedikit berbeda, Stylovers.
Kalau biasanya kamu mengaplikasikan bulu mata hanya pada lempengen bulu mata, kali ini kamu harus aplikasikan hingga ke bulu- bulu mata palsu dan juga bulu mata aslimu.
Pengolesan lem bulu mata di bulu-bulu palsu maupun di bulu mata palsu kamu ini berguna agar nantinya terlihat menyatu seperti layaknya bulu mata asli.
Nggak cuma itu saja, teknik mamasang bulu mata palsu yang ditempel dengan bulu mata asli juga mampu membuat mata kamu terlihat lebih terbuka dan lebih lebar, Stylovers.
Baca Juga : 5 Pilihan Warna Eyeshadow Natural dari Produk Lokal dengan Harga Terjangkau
Oh ya! Salah satu tips yang berguna dari Koko Artisan adalah jangan pernah menempelkan lem bulu mata ke kelopak ketika lem yang kamu aplikasikan masih basah.
Setelah mengoleskan lem bulu mata, tunggu 20 detik hingga setengah kering lalu tempelkan, deh.
Sebenarnya dengan menggunakan teknik kayak gini saja, lipatan mata si pemilik mata monolid sudah terlihat lho, Stylovers.
Akan tetapi, kalau kamu menginginkan efek mata yang lebih dalam dan lebih tajam lagi, kamu bisa gunakan scott sebagai tambahan.
Baca Juga : Tampil Stylish ala Maudy Ayunda dengan Gaya Denim on Denim Pakai Fashion Item Mulai dari 100 Ribuan
Nah, selanjutnya kamu tinggal mengaplikasikan eyeshadow seperti biasa deh, Stylovers. Selamat mencoba! (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Potret Melania Trump yang Diduga Palsu saat Temani Donald Trump ke TPS di Florida
KOMENTAR