Stylo.ID - International Makeup Expo atau IMAE adalah Beauty & Makeup Event yang selalu ditunggu oleh para pencinta makeup di seluruh Indonesia.
Tahun ini International Makeup Expo atau IMAE akan hadir kembali tanggal 5-7 Oktober 2018 di Kartika Expo, Balai Kartini Jakarta.
Beruntungnya, Stylo.ID ikut ambil bagian dalam perhelatan International Makeup Expo atau IMAE sebagai salah satu official media partner sehingga kamu bisa terus mengikuti perkembangan acara IMAE di website dan social media Stylo.ID
Untuk para pencinta makeup, International Makeup Expo atau IMAE 2018 adalah acara yang paling dinanti-nanti, karena selain bisa belajar makeup dengan mengikuti berbagai makeup workshop, para pencinta makeup juga dapat menyaksikan berbagai makeup show di panggung utama dan juga bertemu dengan Makeup Artist dan Beauty Influencers favoritnya.
Tahun ini International Makeup Expo 2018 atau IMAE akan kedatangan salah satu Maestro Makeup, Mimi Choi atau yang lebih dikenal dengan @mimles.
Mimi Choi adalah Makeup Artist asal Canada yang terkenal dengan Makeup Optical Illusion dimana makeup yang diaplikasikan terlihat seperti objek yang hidup.
Dengan lebih dari 750 Ribu Followers di Instagram, kehadiran Mimi Choi sangatlah ditunggu oleh para penggemarnya di Indonesia.
Founder dari IMAE Dian Zahara Sudradjat mengatakan “Kami berharap IMAE dapat selalu menjadi tujuan nomor satu apabila seseorang ingin mencari informasi seputar makeup dan juga menjadi tempat bagi para brand untuk mempromosikan produknya agar dapat lebih mudah menjangkau customernya”.
Tahun ini lokal dan Internasional brand seperti Rollover Reaction, Laneige, Ultima II, Kay Collection, Zoya Cosmetics, Real Techniques Indonesia, Beauty Box dan masih banyak lagi akan meramaikan panggung IMAE dengan berbagai penawaran menarik.
Mau cari Makeup sampai Ring Light? IMAE tempatnya.
Sebanyak 5 makeup workshop akan dipandu langsung oleh Rama Jee, Anpasuha, Vizzily, Reza Azru, dan Mimi Choi. Jika kamu ingin belajar dengan para maestro ini, segera daftarkan diri kamu dengan membeli tiket di GOTIX atau KIOSTIX atau menghubungi WA 083891219000. Tempat terbatas!
Tahun ini diramaikan dengan Kompetisi Make Up yang ditunggu-tunggu yaitu The Brush Battle dengan kategori “Mimles Inspired” dan “Forest Guardian” yang dapat kamu saksikan langsung proses makeupnya di IMAE pada tanggal 6 dan 7 Oktober 2018. Tonton aksi finalis-finalis jagoan kamu secara langsung, pasti seru bangettt!
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Rayakan Ulang Tahun ke-20, FIORI Luncurkan Crop Top, Celana Kulot, dan Hijab Edisi Spesial
KOMENTAR