Stylo.ID - Pengen tampil feminin tapi tetap kasual? Bisa banget Stylovers.
Kamu bisa mengenakan gaya busana kasual dengan sentuhan warna netral atau pastel yang manis untuk menemani penampilanmu.
Bisa juga kamu mengenakan celana dan sneakers untuk menyempurnakan gaya kasual feminin.
Kamu bisa coba contek gaya artis cantik, Marshanda.
Baca Juga : Tiru Penampilan Elegan Selebgram Aghnia Punjabi dengan Pilihan Blazer dan Stripe Pants Harga Terjangkau!
Dalam sebuah acara meet and greet, ia terlihat manis dengan gaya kasual feminin.
Marshanda tampil dengan menggunakan atasan dengan detail knot berwarna putih dan bawahan high waist hotpants berwarna soft pink.
Tampak ia memadukannya dengan sneakers lace berwarna soft pink.
Duh manis banget ya penampilan Marshanda.
Ia pun menyempurnakannya dengan riasan flawless, aksesori anting dengan bentuk feather, dan bun hairstyle.
Mau coba contek gayanya yang satu ini?
KOMENTAR