Stylo.ID - Pernah nggak merasa lemarimu penuh dengan berbagai model fashion item namun kamu tetap kebingungan memilih outfit saat akan hangout bersama teman?
Kalau Stylovers merasakannya, tanda-tanda nih ada yang nggak beres dengan isi lemarimu.
Tren fashion datang dan pergi silih berganti, bergitu juga fashion item yang kamu kenakan harus mengikuti.
Banyak fashion item yang hanya sekali atau dua kali pakai namun setelahnya kamu bahkan nggak ingin menyentuhnya.
Jika sudah seperti itu kamu wajib banget menyeleksi isi lemarimu, Stylovers.
Kali ini Ayu Stylo.ID akan merangkum 5 fashion item yang wajib kamu singkirkan dari lemarimu.
Simak yuk!
1. Dress berwarna cerah
Kamu pasti punya fashion item berupa dress yang hanya kamu pakai sekali untuk acara-acara seperti prom night ataupun ke pesta-pesta lainnya.
Nah sebaiknya dress ini kamu singkirkan dari lemarimu untuk memberi space bagi fashion item lainnya.
Jika kamu nggak mau memberikannya pada orang lain atau menjualnya, kamu bisa menyimpannya secara terpisah dengan fashion item yang sering kamu kenakan.
2. Outfit yang sudah rusak
Meski baru saja membelinya tapi kalau sudah rusak mau gimana lagi, iya nggak?
Jika kamu tetap bersikeras menyimpannya yang ada lemarimu akan semakin penuh tapi kamu tetap kebingungan saat memilih outfit sehari-hari.
3. Barang KW atau palsu
Kamu sadar nggak barang-barang KW akan berpengaruh pada kondisi psikologismu yang nantinya akan berpengaruh terhadap perilakumu?
Fashion item KW yang membawa negative vibes bagi moodmu sebaiknya kamu singkirkan jauh-jauh dari kehidupanmu.
4. Aksesori jadul
Gaya vintage memang masih tetap tren hingga saat ini, namun kalau aksesori tersebut sudah tidak layak pakai atau bahkan berkarat, jangan kamu pertahankan ya.
Sebaiknya kamu buang agar lemari penyimpananmu tidak penuh dengan barang-barang yang sudah tidak kamu pakai lagi.
5. Underwear berwarna putih
Kalau kamu punya underwear berwarna putih sebaiknya kamu cek apakah masih layak untuk dipakai.
Underwear putih biasanya cepat terlihat kusam dan berwarna kuning jika dipakai dalam jangka waktu lama.
Itu dia 5 fashion item yang wajib kamu singkirkan dari lemarimu.
Kamu harus selektif ya Stylovers agar lemarimu punya space untuk fashion item lainnya. (*)
Gaya Anggun Cantik Tiara Andini Saat Raih Penghargaan Indonesian Music Awards 2024
KOMENTAR