Stylo.ID – Ingin tampil stylish tapi malas ribet untuk berdandan?
Stylovers bisa nih meniru style fashion ala hijabers asal Korea Selatan Ayana Jihye Moon.
Meski terbalut hijab, penampilan Ayana Jihye Moon nggak perlu diragukan lagi.
Dirinya tampil fashionable dengan style fashion hijab yang simpel dan mudah ditiru.
Salah satu yang mudah dicontek adalah gaya fashion hijab dengan mix and match baju jersey.
Baca Juga : Mix and Match Shirt Dress dan Sneakers ala Jennifer Coppen Bisa Jadi Inspirasi Buat Anak Millennials
Cocok banget buat hijabers yang suka dengan gaya boyish dan nggak mau ribet dalam berdandan, tapi ingin tampil stylish.
Ayana Jihye Moon memadukan baju jersey klub sepakbola kesayanganya, Barcelona dengan gaya kasual sporty.
Pertama, ia memadukan baju jersey tersebut dengan dalaman kaus manset berwarna putih dan celana jeans.
Selanjutnya, Ayana Jihye Moon memadukannya dengan kemeja stripe berwarna pink berpadu dengan hijab putih.
Dan nampak lebih sporty ia memadukannya dengan track jacket berwarna biru dan hijabnya yang berwarna nude krem.
Baca Juga : 3 Cara Kreatif Pakai Bandana Neck Scarf Untuk Mempermanis Penampilanmu
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR