Stylo.ID - Sepatu heels yang terinspirasi dari desain label Crocs belakangan menjadi tren di musim panas ini.
Beberapa minggu lalu, netizen dikejutkan dengan peluncuran resmi sepatu heels dari Crocs bernama Cyprus V dan Huarache Wedge yang super nyaman.
Ternyata, sepatu ini menginspirasi label mode ternama, Balenciaga.
Sepatu Crocs yang kita kenal kini nggak hanya hadir dalam bentuk standarnya yang mirip moncong bebek, tapi juga terdapat model heels dengan segala bentuk dan ukuran.
(Baca juga: Penampilan Glamor Para Selebriti di Red Carpet Teen Choice Awards 2018 )
Desainer Demna Gvasalia merilis sepatu heel croc untuk koleksi terbaru untuk runway Fall 2018.
Sepatu ini dilengkapi dengan platform yang sangat tinggi dan tebal, disematkan dengan beberapa pins lucu warna-warni.
Crocs pun merambah ke dunia Haute Couture, dimana untuk koleksi musim Semi 2018, Balenciaga meluncurkan pointy stiletto heels Crocs berwarna bubblegum pink yang chic.
Tidak jelas apakah ini memang karya kolaborasi diantara kedua label, atau Balenciaga hanya terinspirasi.
KOMENTAR