Stylo.ID – Menjaga kulit wajah sebelum melakukan kegiatan di pagi hari, jadi rutinitas cewek-cewek Korea yang ingin menjaga kulitnya tetap kenyal dan sehat sepanjang hari.
Kulit wajah yang dilapisi makeup, terpapar polusi dan juga sinar matahari setiap harinya lama kelamaan bisa kering dan kusam. Duh, nggak mau kan muncul tanda-tanda penuaan dini di kulit wajah kamu?
Nah supaya kulit wajah tetap terhidrasi dan terlihat glowing, yuk intip perawatan kulit wajah ala cewek-cewek Korea yang Cece Stylo.ID rangkum.
(BACA JUGA: Tidak Mudah Berantakan, Inilah 3 Trik Tampil Manis dengan Hijab Rapi Sepanjang Hari ala Vebby Palwinta)
#JanieSeo
Sambil menahan kantuk, pengguna youtube yang suka berbagi video kecantikan dan fashion, Janie Seo, mengawali pagi hari dengan merawat kulit wajah.
Bermula dari mencuci wajah dengan Klairs Foam Cleanser, Janie membersihkan kulit wajahnya dari sisa-sisa krim yang dipakai di malam hari. Katanya sih, wajahnya yang sensitif sangat cocok dengan sabun cuci muka ini dan membuat halus permukaan kulit.
Setelah wajah kering, Skin Lab Mist & toner disemprotkan ke seluruh wajah. Berikutnya, penggunaan toner dijadikan masker seperti cara Janie, bisa kamu coba nih.
Caranya kapas Nooni Skin Pack dituang Klairs Supple Prep Facial Toner kemudian langsung aja deh ditempel kapas basah tadi ke wajah. Diamkan 5-10 menit, dan kapas tadi sudah bisa dilepas.
Wajah terhidrasi, Janie melanjutkan rangkaian skincare menggunakan produk Cosrx Whitening Power Essence, Skin Lab Red Serum, Mizon Snail Repair Cream, dan tidak ketinggalan Enprani Silky Fit Sunblock. Penting dilakukan sebelum keluar rumah, kulit wajah harus dilapisi dengan tabir surya.
(BACA JUGA: Inspirasi Warna Eye Shadow Cerah ala Beauty Blogger Andra Alodita)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR