Kustomisasi semua furnitur dan interior merupakan salah satu ciri khas yang muncul dalam semua concept store Bellayu. Seperti halnya di Sun Plaza medan, Bellayu menghadirkan customized lampu barisol yang bertujuan membuat pengunjung dan calon customer mendapatkan hasil foto yang bagus di depan cermin maupun saat foto selfie.
"Untuk penataan cahaya lampu di seluruh concept store di Medan ini dibuat balancing dengan perpaduan warna yang cute dan cool, sehingga jatuh sempurna di area wajah dan rambut serta keseluruhan busana yang pengunjung kenakan saat berfoto maupun saat mencoba produk," tambah Gabriella yang juga memegang lisensi brand hairtools asal Amerika, Jose Eber, untuk Asia sejak 2016 tersebut.
Concept store Bellayu di Sun Plaza Medan dipersiapkan selama 6 bulan mulai dari desain awal, waktu pembuatan dan pemilihan furnitur dan interior hingga ke acara soft openingnya.
Promo Khusus Grand Opening
Dalam rangka pembukaan concept store Bellayu Sun Plaza Medan Februari 2025 kemarin, tersedia berbagai promosi menarik bagi para pengunjung termasuk bagi para tamu undangan khusus yang terdiri dari para KOL dan Influencer terkenal di medan. Yaitu untuk 50 pembeli pertama akan mendapatkan produk hair oil secara gratis. Kemudian, ada juga program Trade-in catokan merek apa saja dengan tambahan potongan 500.000 Rupiah untuk pembelian langsung produk Bellayu.
"Harapannya ialah ingin perasaan yang saya sampaikan dari awal mendirikan Bellayu terasa sampai ke Sun Plaza Medan. Semoga concept store terbaru ini meinggalkan kesan mendalam dan pengalaman berbeda yang menyenangkan untuk datang kembali ke sini," tutup Gabriella Chong.
Baca Juga: 4 Sisir Rambut atau Hot Air Brush Terbaik, Wajib Punya!
(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Rekomendasi Produk Perawatan Rambut dan Alat Rambut dengan Desain Apik Sekaligus Menyenangkan
KOMENTAR