Namun, meski ditawari bayaran yang sangat menggiurkan, Agnez dengan tegas menolak tawaran tersebut. Keputusan Agnez ini sempat membuat pihak labelnya terkejut.
Ia bahkan menyebut bahwa keputusan tersebut membuat promosi yang seharusnya berjalan lancar menjadi terhambat.
Baca Juga: Kekerasan Seksual Tak Ditanggung BPJS, Ini Daftar 21 Pengobatan yang Tak Dicover BPJS Kesehatan
“Lo tahu nggak mukanya orang-orang pas gue ngomong, ‘maaf aku nggak bisa melakukan itu’. Mukanya mereka kayak, ‘tunggu dulu, apa?’ Buat mereka kayak nggak normal (menolak). Promo yang seharusnya berjalan 100 persen hanya jadi 50 persen karena aku menolak setengah dari permintaan mereka,” lanjut Agnez.
Keputusan Agnez ini menuai pujian dari publik, terutama karena ia tetap teguh pada prinsip dan nilai-nilai yang dipegangnya.
Agnez menegaskan bahwa sebagai seorang yang religius, ia harus mengatakan "tidak" pada hal-hal yang menurutnya tidak sesuai dengan ajaran agama yang dianutnya.
“Aku harus bilang tidak pada hal-hal tertentu yang menurutku tidak sesuai dengan nilai-nilai yang aku anut sebagai anak Tuhan,” tegas Agnez dalam podcast tersebut.
Baca Juga: Alami 4 Jenis Kekerasan dalam Hubungan, Tanda Kamu Butuh Pertolongan!
Dikaitkan dengan Skandal P Diddy
Setelah kasus P Diddy mencuat ke publik, video podcast Agnez Mo ini kembali ramai diperbincangkan.
KOMENTAR