Stylo Indonesia - Merawat kulit wajah tentu menjadi hal yang paling utama dilakukan.
Kebersihan kulit wajah kerap menjadi landasan untuk menjaga kulit tetap sehat, Stylovers.
Area kulit yang satu ini sering terlewatkan.
Bukan tanpa alasan, penyebabnya, kulit kelopak mata yang tertutup ketika kita beraktivitas, sering terlewat untuk dirawat sehari-hari.
Padahal, menjaga kebersihan kelopak mata menjadi hal yang penting, loh.
Untuk mencegah sakit mata, kamu perlu merawat kesehatan kulit area kelopak mata.
Bagaimana tips untuk merawat kesehatan kelopak mata?
Simak caranya berikut ini, yuk!
Perhatikan makeup
Hindari penggunaan makeup mata yang berat, terutama jika kamu sering mengalami iritasi.
Pastikan selalu membersihkan makeup sebelum tidur.
Utamakan kebersihan
Cuci tangan sebelum menyentuh mata untuk menghindari infeksi.
Gunakan pembersih mata khusus atau air hangat untuk membersihkan kelopak mata.
Kamu bisa membasahi kapas atau kain bersih dengan air hangat, lalu usapkan perlahan pada kelopak mata.
Baca Juga: Cara Memutihkan Kelopak Mata yang Gelap, Aman dan Ampuh Mencerahkan!
Pakai pelembap
Gunakan pelembap atau krim khusus untuk area mata jika kulit kelopak mata terasa kering.
Pilih produk yang bebas pewangi dan hypoallergenic.
Jangan kucek mata
Menggosok mata dapat menyebabkan iritasi dan memperburuk kondisi kulit kelopak mata yang sensitif.
Jaga pola makan
Nutrisi yang baik dapat membantu menjaga kesehatan kulit, termasuk kelopak mata.
Konsumsi makanan kaya vitamin A, C, dan E, seperti sayuran hijau, wortel, dan buah-buahan.
Kompres hangat
Kompres kelopak mata dengan kain bersih yang sudah direndam dalam air hangat selama 5-10 menit.
Cara ini dapat membantu membuka pori-pori di kelopak mata dan membersihkan kelenjar minyak yang mungkin tersumbat.
Istirahatkan mata
Kurang tidur bisa membuat mata bengkak atau tampak lelah. Pastikan mendapatkan cukup istirahat setiap hari.
Baca Juga: Perlukah Pakai Sunscreen Hingga Kelopak Mata? Ini Penjelasan Ahli!
(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Daftar Musisi Internasional yang Pernah Batal Konser di Indonesia, Nggak Cuma Dua Lipa
KOMENTAR