Stylo Indonesia - Kecintaan akan sepak bola nampaknya selalu dirasakan oleh Jennifer Bachdim.
Bahkan, meski bukan suaminya yang bertanding Jennifer Bachdim masih menyempatkan diri untuk menyaksikan beberapa pertandingan Timnas Indonesia.
Hal tersebut juga tampak pada unggahan foto terbaru di akun Instagram pribadinya.
Dalam foto tersebut terlihat Jennifer bersama Irfan Bachim hadir menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia vs Australia di kualifikasi Piala Dunia.
Tentunya momen tersebut makin menyita perhatian karena outfit yang dipilihnya saat nonton bola.
Pada foto tersebut terlihat Jennifer tampil modis mengenakan atasan berwarna putih.
Kesan seksi langsung terlihat karena desain tanpa lengan pada atasan yang dipakainya.
Gayanya makin menyita perhatian karena paduan rok lilit dengan motif batik yang dipakainya di foto tersebut.
Penampilannya juga terkesan sporty karena tambahan sneakers putih di kakinya.
Tampak pula tambahan aksesori erupa gelang, cincin hingga anting yang melengkapi outfitnya kala itu.
Wajah cantiknya pun makin memesona karena pulasan makeup simpel natural yang dipilihnya.
Tatanan rambutnya yang diurai natural sukses membuat penampilannya jadi lebih anggun di foto tersebut.
Baca Juga: Bella Hadid Versi Lokal! Jennifer Bachdim Tuai Pujian Saat Bergaya Seksi Pakai Bikini
Wah, kalau begini sih, paling cantik di stadion ya, Stylovers! (*)
KOMENTAR