Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu suka menggunakan alat styling rambut yang satu ini?
Yap, rasanya banyak perempuan yang memiliki alat pelurus rambut yang satu ini.
Tak jarang, koleksi catokan rambut bisa dimiliki sebagian perempuan, karena memang alat styling ini memiliki spesifikasi tertentu sehingga fungsinya bisa beragam.
Stylovers sendiri, apakah rutin menggunakan catokan untuk rambutmu?
Buat kamu yang sering menggunakan catokan, ternyata perlu memerhatikan cara pemakaiannya, loh, Stylovers.
Jika salah menggunakan, bisa saja catokanmu akan berumur pendek.
Nah, untuk mencegahnya, kamu bisa mencoba melakukan beberapa tips berikut ini supaya catolan enggak mudah rusak.
Simak yuk caranya berikut ini.
Rambut dalam keadaan bersih dan kering
Pastikan rambut kamu benar-benar kering sebelum menggunakan catokan.
Menggunakan catokan pada rambut basah bisa merusak alat dan rambut kamu.
Gunakan pelindung rambut
Oleskan produk pelindung panas pada rambut untuk melindunginya dari kerusakan akibat suhu tinggi.
Baca petunjuk pemakaian
Ikuti petunjuk penggunaan dari produsen untuk menjaga catokan tetap berfungsi dengan baik dan tahan lama.
Atur suhu catokan
Sesuaikan suhu catokan dengan jenis rambut kamu.
Gunakan suhu rendah untuk rambut halus atau tipis, dan suhu lebih tinggi untuk rambut tebal atau kasar.
Baca Juga: Cara Catok Keriting Rambut Mirip di Salon, Hasil Curly Mateng Awet Seminggu
Bagi rambut jadi beberapa bagian
Bagilah rambut menjadi bagian-bagian kecil untuk memastikan setiap helai terkena panas secara merata.
Cara ini juga membantu mencegah penggunaan berulang pada bagian yang sama.
Menjaga ritme catokan
Lakukan gerakkan catokan dengan stabil dan cepat pada setiap bagian rambut.
Jangan biarkan catokan terlalu lama pada satu tempat karena dapat menyebabkan kerusakan.
Rutin membersihkan catokan
Bersihkan pelat catokan secara teratur dari residu produk dan minyak.
Gunakan kain lembut dan sedikit alkohol untuk membersihkannya.
Pastikan catokan dalam keadaan dingin sebelum dibersihkan.
Jangan lupa mematikan catokan
Selalu matikan catokan setelah digunakan dan biarkan mendingin sebelum menyimpannya.
Hindari menggulung kabel terlalu ketat saat menyimpan.
Tempat penyimpanan
Simpan catokan di tempat yang aman dan kering, jauh dari jangkauan anak-anak.
Gunakan kantong penyimpanan jika ada.
Baca Juga: Rambut Badai pas Lebaran 2024, Hindari Cara Catok Rambut Ini
(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR