Stylo Indonesia - Tumben nggak tampil seksi, gaya busana Aura Kasih dengan busana tertutup jadi sorotan.
Aura Kasih selalu berhasil mencuri perhatian publik.
Tak terkecuali soal penampilannya yang tak pernah lepas dari kacamata masyarakat luas.
Ia dikenal sebagai salah satu penyanyi yang selalu tampil modis dengan gaya seksinya.
Dalam beberapa momen, ia tak sungkan menampilan foto dengan busana yang seksi.
Namun baru-baru ini, ia justru tampil sedikit lebih tertutup saat berada di Korea.
Hal ini terlihat dalam foto yang dibagikan di Instagramnya pada Senin (22/07) lalu
Dalam foto tersebut diketahui Aura Kasih tengah berada di Korea Selatan untuk melakukan treatment kecantikan.
Penampilannya menarik untuk dibahas, nih.
Tak tampil seksi seperti biasanya, kala itu janda satu anak ini justri tampil sedikit tertutup.
Ia menggunakan tanktop putih dilapisi dengan kardigan lengan panjang warna senada sebagai outernya.
Tak bermain banyak pada fashion item, ia memadukan atasan tersebut dengan celana panjang yang juga berwarna putih.
Baca Juga: Gaya Sporty Seksi Aura Kasih Kenakan Kaus Ketat Jadi Sorotan
Selamat! Inilah Daftar Pemenang Pucuk Cool Jam 2024 yang Didukung Teh Pucuk Harum, Siap Berangkat ke Korsel dan AS
KOMENTAR