Stylo Indonesia - Menjadi artis kenamaan membuat Beby Tsabina hidup dalam kemewahan.
Sukses dalam karier di dunia film tentu membuatnya makin diselimuti kekayaan.
Pundi-pundi Rupiah seakan mengalir deras sejalan dengan kariernya yang semakin sukses di industri hiburan Tanah Air.
Hal tersebut juga terbukti dengan gaya hidupnya yang selalu mewah di berbagai momen.
Terbukti pula dengan penampilannya yang meskipun sederhana namun tetap ada fashion item branded mahal yang dipamerkannya.
Salah satunya tampak pada momen liburannya baru-baru ini.
Pada unggahan foto terbaru di akun Instagram pribadinya tampak Beby Tsabina memamerkan momen saat liburan ke Korea.
Gaya yang simpel namun tetap modis tampak pada pilihan outfit liburannya kala itu.
Gadis 21 tahun tersebut tampak modis mengenakan kaos berwarna biru.
Penampilannya jadi lebih stylish dengan paduan celana panjang putih yang dipakainya.
Tampak pula tambahan flat shoes yang melengkapi outfitnya kala itu.
Wajah cantiknya pun makin memesona dengan pulasan makeup simpel yang natural.
Baca Juga: Tren Fashion 2021: Busana Puff Sleeves Korea Kekinian ala Artis Indonesia
Baca Juga: Kondangan di Korea, Beby Tsabina Pamer Foto Kenakan Hanbok Bareng Calon Suami
Tatanan rambutnya yang diurai natural sukses membuat penampilannya jadi lebih anggun kala itu.
Tak lupa artis keturunan Aceh ini juga menambahkan tas putih yang matching dengan outfitnya kala itu.
Dengan ukuran besar dan tali rantai yang mewah tentu tas tersebut punya harga enggak sembarangan nih, Stylovers!
Setelah Stylo Indonesia telusuri tas tersebut merupakan salah satu koleksi brand Chanel.
Lewat website resminya diketahui bahwa Chanel 22 Bag tersebut dibanderol dengan harga mencapai Rp99,2 juta.
Wah, pantas jadi makin stylish banget ya, Stylovers! (*)
SPOTLIGHT 2024, Dekranasda Buton Selatan X Tia Hidayat Hadirkan Busana dengan Inspirasi Budaya Lokal
KOMENTAR