Stylo Indonesia - Siapa yang tidak ingin hunian yang nyaman ditinggali?
Pastinya semua orang ingin melihat pemandangan tentang rumah yang bersih.
Dibulan yang penuh berkah ini, tidak ada salahnya untuk menggerakkan hati ini untuk melakukan berbenah rumah.
Seperti yang kita tahu bahwa bersih itu juga berkaitan dengan nyaman. Dengan melakukan aktivitas kebersihan, maka untuk menjalankan kegiatan yang lain pun menjadi lebih efisien, efektif dan lebih tenang.
Membuat rumah selalu bersih saat bulan ramadhan, tentu membutuhkan kerja sama antar keluarga.
Apalagi di bagian dapur, diketahui dapur bisa lebih kotor dari kamar mandi bila Kamu tak rutin membersihkannya.
Air genangan di wastafel, air atau tanah yang terbawa bahan makanan mentah yang baru dibeli dari pasar, cipratan kuah sisa makanan atau minyak bekas pakai, jejak kotor dari hewan pengerat, atau kotoran lain yang terbawa oleh kecoa atau lalat, merupakan sumber kuman.
Walaupun terlihat bersih, dapur belum tentu higienis atau bebas kuman.
Selain kondisi yang tak higienis, kuman sangat mudah berpindah karena perilaku kita yang tinggal di dalam rumah.
Jika ingin terbebas dari kuman, maka perilaku bersih dan sehat harus diterapkan di dapur.
Perilaku bersih di dapur merupakan tindakan preventif agar keluarga terhindar dari penyebaran penyakit yang merugikan. Berikut di antaranya.
• Langsung bersihkan dapur dan peralatannya setiap habis digunakan.
• Jangan menumpuk kotoran (piring, sisa makanan, sampah).
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR