Selanjutnya ada abaya warna gelap yang menjadi model baju lebaran 2024 harus dihindari.
Meski bikin ilusi tubuh terlihat lebih tinggi dan ramping, model baju yang satu ini membuat penampilan terlihat lebih tua.
Sebaiknya, pilihlah abaya warna cerah untuk tampil feminin dan anggun di hari istimewa.
Stylovers bisa memadukan abaya warna cerah dengan fashion item lainnya warna netral, seperti putih, krem atau cokelat agar terlihat modis.
Jadi salah satu model baju lebaran 2024 favorit, sayangnya kaftan bermotif juga harus dihindari.
Pasalnya, model potongan bajunya sudah membuat ilusi tubuh terlihat lebih besar.
Penambahan motif pada kaftan membuat tubuh terlihat lebih lebar dan pendek.
Selain itu, kaftan bermotif membuat penampilan tampak lebih tua.(*)
Baca Juga: 3 Aksesoris Wajib Dihindari saat Lebaran 2024 Agar Tidak Terlihat Tua
Gaya Anggun Cantik Tiara Andini Saat Raih Penghargaan Indonesian Music Awards 2024
KOMENTAR