Stylo Indonesia - Stylovers, pernahkah kamu memperhatikan mengapa kulit selangkangan lebih sensitif?
Ternyata, kulit selangkangan yang dekat dengan genital memiliki kecenderungan lebih sensitif.
Tak dapat dipungkiri, area kulit selangkangan memang sering tertutup pakaian dan terlupakan untuk dirawat.
Padahal, area kulit selangkangan ini memiliki peran penting bagi tubuh kita.
Nah, sebenarnya, kenapa sih, kalau kulit selangkangan bisa lebih sensitif dibanding dengan area kulit lainnya?
Langsung saja simak penyebabnya berikut ini, ya, Stylovers.
Kelembapan kulit
Area selangkangan cenderung lembap karena aktivitas keringat dan suhu tubuh yang lebih tinggi di daerah tersebut.
Kelembapan berlebih dapat menciptakan lingkungan ideal bagi pertumbuhan bakteri dan jamur, yang dapat menyebabkan iritasi.
Gesekan antar kulit
Gesekan antara pakaian dan kulit, terutama jika pakaian terlalu ketat, dapat menyebabkan iritasi pada kulit selangkangan.
Friksi yang berlebihan juga dapat memicu peradangan dan kemerahan.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR