Lingkungan adalah kunci dari penyimpanan parfum. Percaya atau tidak, cara menyimpan yang tepat benar-benar penting.
Bila disimpan secara sembarangan, ujungnya mempengaruhi kualitasnya.
Bisa jadi aroma parfum kesukaan Stylovers berubah menjadi tidak enak.
Salah satu hal yang harus diperhatikan adalah menghindarkan parfum dari area yang terkena sinar matahari langsung atau di dekat benda yang berbau tajam.
Tempat bersuhu panas akan mengubah zat kimia yang terkandung di dalam parfum.
Di sisi lain, menyimpan parfum di tempat dengan kelembaban tinggi seperti toilet juga akan memecah molekul dan melemahkan aromanya.
Sebaiknya, taruh di tempat yang kering dengan suhu stabil dan tidak terkena sinar matahari langsung seperti di atas meja rias.
Tips lain untuk mengatasi perubahan aroma, Stylovers bisa memilih parfum dengan kemasan botol kecil karena sejatinya harus digunakan dalam waktu singkat.
Terlalu lama menyimpan akan memudahkan oksigen untuk masuk ke dalam kemasannya. Oksigen merupakan musuh terbesar karena mampu menghancurkan aromanya.
Kesalahan dalam menggunakan parfum lainnya adalah menyemprotkan parfum dalam jumlah banyak, mungkin biar wanginya awet.
Bukannya awet, justru aroma yang terlalu kuat akan membuat pusing atau mual bagi mereka yang menciumnya.
Menyemprot parfum yang benar adalah cukup dengan 2-3 spray saja tetapi dengan jarak tidak terlalu dekat.
Jarak yang dianjurkan yaitu sekitar 15-25 cm. Dengan cara tersebut, penyebarannya jadi lebih luas dan merata.
Aplikasikan langsung ke kulit yang lembab.
Itu dia rangkuman beberapa kesalahan menggunakan parfum yang jarang disadari kebanyakan orang. Semoga membantu! (*)
#SemuaBisaCantik
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cara Benar Membersihkan Dispenser Agar Kualitas Air Minum Terjaga, Mama Milenial Wajib Tahu!
KOMENTAR