Stylo Indonesia - Nutrisi yang tepat mendukung fungsi barier kulit, menjaga kelembapan dan mencegah kerusakan dari polusi dan sinar UV.
Nutrisi kulit mendukung kesehatan lapisan luar kulit.
Dengan menerapkan pola makan seimbang yang kaya akan nutrisi, kita tidak hanya dapat merawat kulit dari luar, tetapi juga dari dalam.
Ketika datang ke perawatan kulit, sekarang tersedia berbagai opsi yang membingungkan, termasuk body serum dan body lotion.
Seperti namanya, body serum merupakan produk berupa serum yang diformulasikan khusus untuk merawat kulit tubuh.
Memiliki tekstur serum yang cepat menyerap ke dalam kulit, salah satu manfaat yang ditawarkan produk ini adalah bisa melembapkan kulit.
Di samping body serum, produk body lotion yang sebelumnya sudah populer juga memiliki manfaat yang sama, yaitu memberikan kelembapan.
Lantas, jika sudah menggunakan body serum perlukah menggunakan body lotion?
Pertanyaan tersebut kemudian dijawab oleh Dr. Kardiana Dewi, Sp.KK, FINSDV, pada Saturjoy – Saturday with lavojoy, Sabtu (27/8/2022), di Sociolla, Lippo Mall Puri.
Namun sebelum menjawab pertanyaan tersebut, dr. Dewi menjelaskan tentang apa itu body serum dan seberapa penting menggunakannya.
Menurut dr. Dewi, body serum merupakan produk yang lebih konsentrat dengan bahan aktif yang biasanya lebih banyak daripada body lotion.
“Body serum kan bahannya lebih oke nih, lebih konsentrat, tapi dia (teksturnya) tidak terlalu kental seperti lotion. Jadi dia diharapkan bisa lebih memberi nutrisi ke kulit,” ungkap dr. Dewi.
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Cosmetic Day 2024 Resmi Ditutup dengan Transaksi Sebesar Rp215 Juta Hanya Dalam 4 Hari
KOMENTAR