Stylo Indonesia - Setiap warna memiliki arti yang berbeda-beda, termasuk pada tahun baru imlek.
Menurut astrologi China, ada beberapa warna yang harus dihindari saat merayakan imlek.
Selain dekorasi rumah, penting memerhatikan pemilihan warna outfit yang sesuai di hari istimewa.
Pasalnya, beberapa warna berikut ini memiliki arti yang kurang baik digunakan saat imlek.
Yuk, langsung simak 2 warna baju tidak boleh dipakai saat imlek dari Stylo Indonesia berikut ini.
Baca Juga: 3 Online Shop Tas Merah untuk Imlek 2024 di Bawah Rp 200 Ribu
1. Hitam
Meski bikin tubuh terlihat lebih ramping dan percaya diri, memakai warna baju yang satu ini harus dihindari saat merayakan imlek.
Pasalnya, menurut astrologi China warna hitam sering dikaitkan dengan nasib buruk dan kejahatan.
Selain itu, warna hitam sering melambangkan kedukaan dan kesedihan yang bertolak belakang dengan suasana imlek.
Jika terlanjur membeli busana warna hitam untuk imlek, padukan dengan fashion item lainnya berwarna cerah dan bold, seperti merah, kuning emas, fuschia dan hijau emerald.
Restu Anggraini Luncurkan KAIKALA, Eternal Waves of Elegance Koleksi RTW 2025-2026
KOMENTAR