Stylo Indonesia - Gaya hidup di kategori kecantikan seakan tak pernah tertidur, ya, Stylovers.
Munculnya inovasi terbaru soal produk kecantikan kulit dan rambut, membuat tren gaya kecantikan banyak yang timbul.
Salah satu tren kecantikan yang banyak disorot yaitu "Clean Beauty".
Setelah tren 10 step skincare yang populer dari Korea, kini ada tren kecantikan Clean Beauty yang berkaitan dengan inovasi produk, proses pembuatan, bahan baku, hingga kesadaran konsumen dalam mengonsumsi produk kecantikan.
Di tahun 2024 nanti, tren Clean Beauty akan semakin banyak dilirik oleh Beauty Enthusiast.
Sebenarnya, apa sih Clean Beauty, itu?
Nah, langsung saja, simak penjelasannya berikut ini berikut ini, yuk, Stylovers.
Tren clean beauty yang saat ini mulai merebak merupakan gaya kecantikan yang mengedepankan produk-produk perawatan kulit dan kosmetik yang mengandung bahan-bahan alami, organik, dan bebas dari berbagai bahan berbahaya.
Konsep ini memiliki fokus pada kesehatan dan keselamatan produk-produk yang digunakan, serta dampaknya pada tubuh dan lingkungan.
Tren clean beauty merupakan langkah positif menuju kesadaran dan keselamatan dalam produk perawatan kulit dan kosmetik.
Bagi individu yang peduli dengan bahan-bahan yang digunakan dalam produk kecantikan mereka, clean beauty mungkin menjadi pilihan yang lebih sesuai dengan nilai dan kebutuhan mereka.
Baca Juga: Tren Kecantikan 2024, Ini Kelebihan Kosmetik Vegan Bagi Kulit
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Mengenal Carmen, Trainee SM Entertainment Asal Bali yang Menjadi Sorotan di Korea Selatan
KOMENTAR