Stylo Indonesia - Stylovers, kamu mengalami kulit kepala yang kering dan mengelupas seperti ketombe?
Meski terlihat mirip dengan ketombe, ternyata masalah kulit kepala kering dan mengelupas tak sama, lho!
Masalah kulit kepala kering dan mengelupas bisa disebabkan oleh faktor yang berbeda dengan ketombe.
Oleh sebab itu, tentunya cara penanganannya juga berbeda.
Yuk, simak perbedaan kulit kepala kering dan mengelupas dengan ketombe berikut ini!
Penyebab Kulit Kepala Kering dan Mengelupas
Dilansir dari medicalnewstoday.com, kulit kepala kering terjadi ketika kulit kepala tidak memiliki kelembapan yang cukup.
Akibatnya, kulit kepala menjadi gatal, mengelupas, dan iritasi.
Helaian rambut juga bisa ikut terlihat kering karena kurangnya kelembapan dari kulit kepala.
Biasanya, Stylovers yang memiliki kulit kepala kering juga memiliki kulit tubuh dan wajah yang kering.
Baca Juga: Kulit Mengelupas Setelah Pakai Cream Wajah, Begini Cara Mengatasinya!
Kulit kepala kering juga bisa dipicu oleh udara yang kering, terlalu sering keramas, hingga kondisi kulit seperti eksim.
Penyebab Ketombe
Berbeda dengan kulit kepala kering, ketombe terjadi akibat proses penumpukan sel kulit mati yang terlalu cepat.
Ketombe juga bisa disebabkan oleh produksi minyak berlebih pada kulit kepala, infeksi jamur, hingga sensitif dengan produk perawatan rambut.
Cara Mengatasi Kulit Kepala Kering dan Mengelupas
Dilansir dari byrdie.com, ada beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk mengatasi kulit kepala kering dan mengelupas.
#1. Gunakan sampo dan kondisioner yang melembapkan
Agar tidak rentan iritasi, gunakanlah sampo dan kondisioner yang formulanya lembut serta melembapkan.
Hindari produk sampo atau kondisioner yang banyak mengandung pewangi atau essential oil.
Sebagai gantinya, Stylovers bisa memilih sampo dan kondisioner yang kandungannya menghidrasi, seperti lidah buaya dan oatmilk.
Baca Juga: Cara Alami Mengatasi Kulit Mengelupas, Cukup Lakukan Cara Ini!
#2. Hindari produk perawatan rambut yang mengandung alkohol
Banyak produk perawatan rambut dibuat mengandung alkohol.
Hal ini sebaiknya dihindari, terutama apabila alkohol merupakan bahan utama dari produk perawatan rambut tersebut.
Pastikan kandungan alkohol tidak termasuk dari 10 kandungan pertama dalam daftar komposisi produk perawatan rambut yang Stylovers gunakan.
Hal ini lebih baik untuk kulit kepala yang mudah kering.
#3. Jangan terlalu sering keramas
Keramas terlalu sering bisa mengurangi kelembapan alami kulit kepala.
Sebaiknya, jangan keramas lebih dari 2 hari sekali dan hindari keramas dengan air panas.
Air dengan suhu yang lebih tinggi berisiko membuat kulit kepala dan rambut menjadi lebih kering.
#4. Gunakan humidifier di ruang ber-AC
Baca Juga: Kulit Mengelupas Akibat Panas Matahari, Segera Hindari 3 Hal Ini!
Jika Stylovers banyak berada di dalam ruangan dengan AC, sebaiknya Stylovers juga menggunakan air humidifier di ruangan tersebut.
Alat ini berfungsi untuk memberi lebih banyak kelembapan pada udara yang kering dan dingin akibat pemakaian AC.
Penggunaan air humidifier juga bermanfaat jika Stylovers memiliki kulit tubuh dan wajah yang juga kering, sensitif, atau memiliki kondisi kulit tertentu.
Nah, itu dia Stylovers penyebab dan cara mengatasi kulit kepala kering dan mengelupas. Ternyata tak sama dengan ketombe, ya! (*)
#SemuaBisaCantik
Baca Juga: Cara Ampuh Mengatasi Kulit Mengelupas Kemerahan, Jangan Didiamkan!
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Gaya Anggun Cantik Tiara Andini Saat Raih Penghargaan Indonesian Music Awards 2024
KOMENTAR