Stylo Indonesia - Pernah mengalami selangkangan bau dan gatal, Stylovers? Kondisi ini memang kerap terjadi.
Saat kamu bermasalah dengan selangkangan bau dan gatal pasti rasanya tidak nyaman.
Rasa gatal di selangkangan juga kerap jadi lebih parah bila terus digaruk sehingga akan jadi serba salah.
Selangkangan bau dan gatal bisa terjadi pada siapa saja, dan kapan saja.
Kebiasaan-kebiasaan buruk yang sering kamu lakukan ternyata bisa menjadi penyebabnya! Apa saja?
1. Menggunakan celana dalam saat area kewanitaan masih lembap
Setelah buang air besar atau kecil, jangan langsung kenakan celana dalam.
Pastikan agar area kewanitaan sudah kering, karena menggunakannya saat lembap bisa memicu munculnya jamur penyebab selangkangan bau dan gatal.
Kamu bisa keringkan menggunakan tisu atau handuk.
Baca Juga: Cara Memutihkan Selangkangan Hitam dengan Scrub agar Tidak Iritasi
2. Malas ganti celana dalam
Beraktivitas seharian akan menimbulkan banyak keringat dan bakteri, bila celana dalam tidak diganti bisa memicu penumpukan bakteri di area vagina dan selangkangan.
Hal itu yang bisa membuat selangkangan bau dan gatal.
Jadi, jangan malas untuk sekadar mengganti celana dalam setiap hari, ya.
3. Menggunakan celana dalam yang terlalu sempit
Pilih celana dalam dengan bahan yang lembut, mudah menyerap keringat, dan yang paling penting ukurannya tepat.
Mengenakan celana dalam yang sempit bisa memicu gesekan antara kain dan kulit sehingga menyebabkan selangkangan lecet, gatal, hingga iritasi.
Bila dibiarkan akan membuatnya jadi terlihat hitam! (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR