Stylo Indonesia - Manfaat baking soda ternyata sangat beragam dan tidak terbatas untuk membuat kue saja.
Selain digunakan pada makanan, baking soda ternyata juga bisa digunakan untuk merawat kulit.
Bahkan, ada banyak manfaat baking soda pada kulit yang bisa Stylovers dapatkan!
Di bawah ini, Stylo Indonesia sudah rangkum informasi terkait manfaat baking soda pada kulit.
Dikutip dari healthline.com, yuk simak!
1. Mengobati Jerawat
Baking soda merupakan bahan alami yang memiliki kandungan anti-bakteri, sehingga baking soda dapat melawan bakteri penyebab timbulnya jerawat.
Namun, tidak disarankan untuk menggunakan baking soda untuk menghilangkan jerawat pada wajah.
Baking soda sebaiknya hanya digunakan untuk menghilangkan jerawat di area punggung saja.
Baca Juga: Cara Memutihkan Gigi dengan Baking Soda, Benarkah Efektif dan Aman?
2. Menghilangkan Gatal Eczema
Perlu diketahui bahwa baking soda tidak bisa mengobati penyakit kulit seperti eczema.
Namun, baking soda dapat membantu mengurangi rasa gatal yang biasanya timbul saat seseorang memiliki eczema.
Stylovers bisa mencampurkan 1/4 baking soda ke dalam air hangat yang digunakan saat mandi.
3. Menghilangkan Gatal Gigitan Nyamuk
Sama seperti pada eczema, baking soda juga bisa menghilangkan rasa gatal akibat gigitan nyamuk.
Stylovers bisa buat pasta baking soda dengan mencampur baking soda dengan air hingga mengental.
Kemudian tinggal aplikasikan pasta baking soda di atas bekas gigitan nyamuk.
4. Cacar
Mandi menggunakan air yang dicampur baking soda dipercaya dapat mengurangi rasa gatal dan kemerahan akibat cacar.
Baca Juga: 5 Bahan Alami yang Ampuh Menghilangkan Bau Badan, Bisa Dipakai Mandi!
(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR