Stylo Indonesia - Stylovers, ingin tahu bagaimana cara mengatasi ketiak gatal dan muncul bintik?
Ketiak gatal dan muncul bintik ini bisa jadi merupakan tanda iritasi pada kulit ketiak.
Dengan mengetahui bagaimana cara mengatasi ketiak gatal dan muncul bintik, Stylovers tak perlu panik jika mengalami hal ini.
Dilansir dari alodokter.com, inilah bagaimana cara mengatasi ketiak gatal dan muncul bintik.
Yuk, simak bagaimana cara mengatasi ketiak gatal dan muncul bintik berikut ini!
Keluhan gatal dan muncul bintik pada kulit ketiak bisa menandakan adanya iritasi kulit.
Iritasi kulit ini bisa terjadi akibat keringat berlebih, pemakaian deodoran dengan kandungan yang tidak cocok pada kulit, pemakaian deodoran sesaat setelah mencukur rambut ketiak, atau infeksi jamur.
Selain itu, kondisi ini juga bisa menandakan penyakit hidradenitis suppurativa.
Penyakit ini bisa terjadi akibat gesekan berlebih antara kulit dan baju yang bahannya kasar, infeksi bakteri, efek samping konsumsi obat rutin, atau karena adanya penyakit kronis tertentu.
Untuk meredakan keluhan gatal, sebaiknya jangan digaruk dan lebih baik untuk menepuk atau mencubit dengan ringan area ketiak yang gatal.
Baca Juga: Penyebab Ketiak Gatal Bikin Ganggu Sering Dilakukan Tanpa Disadari
Kompres dingin ketiak selama 5 sampai 10 menit secara rutin, mandi air hangat, serta pakai pelembap atau krim antigatal untuk kulit sensitif yang tidak mengandung pewangi.
Selain itu, hindari juga mencukur bulu ketiak dan memakai deodoran sampai keluhan sembuh.
Kalau setelah melakukan beberapa cara perawatan tersebut keluhan Stylovers belum juga membaik, maka sebaiknya Stylovers berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter kulit.
Dokter kulit bisa melakukan pelacakan penyebab sehingga bisa ditentukan penanganan lebih lanjutnya.
Cara Mencegah Ketiak Iritasi
Ke depannya, sebaiknya Stylovers memilih deodoran yang diperuntukkan untuk kulit sensitif dan tidak terlalu keras atau menekan saat mencukur bulu ketiak.
Setelah mencukur bulu ketiak, hindari memakai deodoran atau bahan kimia apapun di area ketiak, serta jaga kebersihan area ketiak dengan rutin membersihkannya saat mandi minimal 2 kali sehari.
Nah, itu dia Stylovers cara mengatasi ketiak gatal dan muncul bintik. Enggak perlu panik, ya! (*)
#SemuaBisaCantik
Baca Juga: Ketiak Gatal Bikin Ganggu, Ini Cara Mengatasinya dengan Mudah
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR