Stylo Indonesia - Cara agar wajah mulus dan glowing jadi hal yang sering dipertanyakan perempuan.
Berbagai cara agar wajah mulus dan glowing bisa kamu lakukan nih, Stylovers!
Biar mirip artis K-pop, kamu bisa melakukan beberapa cara agar wajah mulus dan glowing.
Termasuk juga pemilihan skincare hingga makeup agar wajah jadi mulus dan glowng.
Khusus untuk Stylovers, berikut cara agar wajah mulus dan glowing rangkuman Stylo Indonesia:
1. Masker Wajah
Sebelum beraktivitas, kamu bisa masker wajah untuk membuat kulit jadi lebih lembap dan mulus.
Agar mulus dan glowing, kamu bisa memilih masker The Body Shop Tea Tree 3 In 1 nih, Stylovers!
Masker ini memiliki tiga kegunaan mulai dari scrub, masker hingga facial wash.
Kamu juga bisa mengatasi jerawat dan minyak berlebih dengan memakai masker wajah yang satu ini.
2. Skincare
Baca Juga: 3 Cara Menghilangkan Jerawat dengan Cepat, Langsung Mulus Glowing!
Untuk membuat kulit mulus dan glowing kamu bisa memilih rangkain skincare dari Theraskin
Theraskin telah bekerja sama dengan dokter kulit di Indonesia untuk mengembangkan produk yang sesuai dengan kebutuhan pasien dan hingga saat ini Theraskin telah memiliki partner dengan ribuan dokter kulit dan kecantikan yang menggunakan produk Theraskin sebagai skincare dalam penanganan masalah kulit di klinik.
Untuk permasalahan kulitmu, kamu bisa memilih rangkaian Perfect Glow Series da Advanced Acne Series dari Theraskin.
Dan, yang terbaru Theraskin juga menghadirkan rangkaian Advanced Acne Series, kusam/flek dengan rangkaian Perfect Glow Series, dan berminyak dalam rangkaian Oil Control.
Sebelumnya Theraskin, telah meluncurkan produk barunya yaitu Protection Day Cream sebuah sunscreen yang tidak hanya berfungsi untuk melindungi dari paparan sinar matahari namun juga menutrisi kulit.
Hadir dalam tiga jenis yakni Protection day Cream Perfect Glow untuk melindungi kulit dari sinar UV dan mencerahkan, lalu Protection Day Cream Advanced Acne untuk melindungi kulit dari sinar UV khusus untuk kulit berjerawat, dan Protection Day Cream Oil Control untuk melindungi kulit dari sinar UV diperuntukan bagi kulit berminyak dan kombinasi.
3. Makeup
Agar wajah glowing dan mulus, kamu wajib memilih base makeup yang tepat.
Untuk sehari-hari kamu bisa memilih BB cream dari YOU yang bisa membuat kulit jadi lebih lembap.
Kamu juga bisa menutupi pori di wajah dengan hasil makeup yang lebih natural dengan produk yang satu ini.
Jadi, tertarik untuk coba yang mana nih, Stylovers? (*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
Makin Banyak Pilihan Tenant Internasional di Kota Bekasi, Pakuwon Mall Bekasi Resmi Dibuka!
KOMENTAR