Stylo Indonesia - Dolce & Gabanna menghadirkan koleksi parfum yang cocok dipakai untuk wangi kompak bersama pasangan khususnya.
Koleksi parfum yang cocok untuk couple dari Dolce & Gabbana ini dibuat oleh ahli parfum Daphne Bugey dan Nathalie Lorson.
Wewangian mewah ini dibuat secara eksklusif di Italia yang bisa jadi pilihan untuk wangi kompak bersama pasangan bak Raja dan Ratu.
Setelah merilis parfum beraroma kayu dan aromatik bernama K di tahun 2019, Dolce & Gabbana memperkenalkan pasangannya, yakni Q dengan botol bermahkota bagi Sang Ratu.
Q digambarkan sebagai wewangian yang penuh gairah, energi, kekuatan dan rayuan, didedikasikan untuk perempuan yang memiliki keberanian menghadapi tantangannya dengan tekad.
Parfum ini memiliki kesamaan aroma dengan K, yang digambarkan sebagai semangat seorang pria yang memilih takdirnya bak seorang Raja.
Q diracik oleh ahli parfum Daphne Bugey di Italia menggunakan bahan baku eksklusif yang dipilih dengan kriteria tinggi.
Q Eau de Parfum beraroma woody dan fruity hadir dengan top notes dari aroma lemon Sisilia, blood orange khas Italia dan keharuman bunga melati.
Middle notes parfum ini memiliki aroma manis dari ceri merah dipadukan dengan wangi heliotrope yang lembut.
Aroma kayu cedar yang sensual diperkuat dengan sentuhan musk yang halus sebagai base notesnya.
Selain wanginya, packaging dari koleksi parfum Dolce & Gabbana ini juga dibuat spesial dengan mahkota di atas botol parfumnya yang berwarna emas dan merah ceri terinspirasi dari aroma wewangian di dalamnya.
Sedangkan K adalah Eau de Parfum woody dan fruity yang diracik oleh Daphne Bugey dan Nathalie Lorson, mewakili semangat seorang pria yang menentukan takdirnya dengan keyakinan.
Wewangian ini menjadi wujud crescendo aroma sitrus yang dimeriahkan sentuhan aromatik yang kuat dan dibuat lebih intens dari aroma kayu.
Top notesnya dibuat senada dengan Q, yakni wangi lemon Sisilia yang menyegarkan, dipadukan dengan blood orange dan juniper yang tajam, serta rasa pedas cardamom atau kapulaga.
Aroma fig milk atau buah ara yang menyatu dengan geranium dan clary sage serta lavender yang menenangkan sebagai middle notes dari K.
Tercium juga aroma chili pepper yang pedas dan kayu cedar yang lembut dari middle notes parfum ini.
Aroma patchouli atau nilam yang bersahaja serta vetiver atau akar wangi memperkuat aroma kayu nagarmotha sebagai base notes yang tercium wanginya sepanjang hari.
Packaging botol kacanya dengan rona biru berbentuk geometris melambangkan kekuatan Raja ditambah mahkota perak berhiaskan batu biru kecil di bagian tutup yang membuat parfum ini semakin mewah.(*)
Baca Juga: Dinner Romantis Bareng Reino Barack, Syahrini Kepergok Kenakan Dress Mewah Seharga Dua Motor!
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR