Stylo Indonesia - Stylovers, apakah kamu pernah mengalami masalah belakang kuping bau dan kotor?
Pastinya enggak nyaman ya kalau belakang kuping bau dan kotor, rasanya mengganggu kita sendiri dan orang lain.
Kalau Stylovers sedang mengalami belakang kuping bau dan kotor, ada cara untuk membersihkannya, loh.
Area belakang kuping memang jadi tempat yang mudah bau dan kotor.
Hal ini lantaran belakang kuping sering terlupakan untuk dibersihkan.
Untuk mencegah belakang kuping bau dan kotor, kamu perlu melakukan langkah-langkah yang tepat untuk membersihkannya.
Langsung saja yuk, simak cara membersihkan belakang kuping bau dan kotor agar kembali bersih berikut ini.
Untuk menghilangkan belakang kuping bau dan kotor, Stylovers bisa menyiapkan air hangat.
Stylovers bisa menyiapkan wadah kecil atau pakai shower dengan air hangat.
Pastikan air tidak terlalu panas agar tidak membahayakan telinga kamu.
Berikutnya, basahi kapas atau kain lembut dengan air hangat.
Baca Juga: Sabun Mandi yang Menghilangkan Bau Ketiak Asem dan Basah Cuma Seminggu
Pastikan kain atau kapas sudah bersih dan tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya.
Setelah menyiapkan kain atau kapas yang sudah dibasahi untuk membersihkan bagian luar telinga secara lembut.
Gosoklah dengan gerakan melingkar untuk menghilangkan kotoran atau sisa-sisa dari kulit.
Jika dirasa ada kotoran yang mengeras atau kering, kamu bisa menggunakan minyak zaitun dengan kapas untuk melunturkan kotoran.
Penting untuk diingat, jangan pernah menggunakan cotton bud atau benda-benda tajam lainnya untuk membersihkan saluran telinga.
Penyelipan benda-benda tersebut dapat mendorong kotoran lebih dalam dan berpotensi merusak saluran telinga atau gendang telinga.
Setelah membersihkan bagian luar telinga, biarkan telinga mengering dengan sendirinya.
Hindari menggunakan handuk, cotton bud, atau benda lainnya untuk mengeringkan saluran telinga, karena hal ini dapat memicu terjadinya iritasi atau infeksi.
Baca Juga: Celana Dalam Ada Bercak Kuning dan Bau, Ini Cara Mencuci Supaya Bersih
(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR