Jika pendarahan sudah dirasa berhenti total, kamu bisa lanjutkan dengan membersihkan area yang berdarah.
Caranya basahi kapas atau tisu bersih dengan air hangat atau antiseptik yang lembut, usap perlahan area ketiak yang berdarah.
Bersihkan juga sisa-sisa produk waxing apabila masih melekat di area ketiak.
Hindari menggosok dengan keras atau menggosok-gosok area tersebut secara kasar karena dapat memperparah iritasi.
Setelah bersih, tahapan selanjutnya yaitu mengoleskan gel lidah buaya atau krim yang mengandung aloe vera.
Hal ini untuk membantu menenangkan kulit yang iritasi dan meredakan peradangan akibat waxing bulu ketiak.
Perlu diperhatikan, hindari penggunaan deodoran atau produk apa pun yang mengandung alkohol, parfum (fragrance), atau bahan kimia keras lainnya pada area ketiak yang baru di-wax.
Hal ini dapat menyebabkan iritasi lebih lanjut dan membuat penyembuhan kulit ketiak memakan waktu lebih lama.
Pada tingkatan serius, jika perdarahan berlanjut atau iritasi tidak mereda, segera konsultasikan dengan dokter atau ahli kecantikan.
Jika dibutuhkan kamu akan diberikan saran dan resep obat atau salep khusus untuk membantu penyembuhan area ketiak pasca waxing.
Ingat, area ketiak merupakan area yang sensitif, jadi kamu harus perhatikan dengan baik penganganannya, ya! (*)
Baca Juga: Waxing Ketiak Murah dan Praktis di Rumah, Ini 5 Rekomendasi Sugar Wax!
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR