Stylo Indonesia - Raline Shah sukses jadi sorotan saat hadiri acara Cannes Film Festival 2023 pada Minggu (21/05) lalu.
Diketahui ini merupakan tahun kedua Raline Shah menghadiri ajang bergengsi tersebut.
Di ajang Cannes Film Festival 2023, Raline Shah memenuhi undangan untuk menghadiri dua premier film yaitu Killers of The Flower Moon dan Fireband.
Selain Raline Shah, sederet artis populer pun juga tampak hadir dalam acara Cannes Film Festival 2023 tersebut.
Tentunya, penampilan perempuan berusia 38 tahun ini tak kalah menarik untuk dibahas.
Pada premier film kedua, Raline Shah tampak anggun membawa busana tradisional Indonesia di red carpet Cannes Film Festival 2023.
Dilansir dari foto yang beredar, saat itu Puteri Indonesia Sumatera Utara 2008 ini tampil elegan dalam balutan kebaya berwarna biru.
Diketahui, kebaya tersebut merupakan rancangan dari Maison Baaz Couture.
Jika diperhatikan, kebaya tersebut didesan menggunakan bahan brokat payet yang memberikan kesan mewah.
Secara keseluruhan, kebaya tersebut terdapat detail ekor panjang yang menjuntai sehingga memberikan kesan anggun.
Detail kerah model sweetheart serta cuttingan bodycon yang membentuk lekuk tubuh berhasil menciptakan kesan seksi namun anggun.
Untuk bawahannya, ia memadukan kebaya biru tersebut dengan kain batik berwarna merah yang dililit menjadi sebuah rok yang menawan.
Baca Juga: Kaya Raya Tapi Anti Flexing! Raline Shah Pilih Pakai Baju Lama untuk Lebaran
Potret Serba Pink Marshanda Kenakan Off-Shoulder Dress, Makin Cantik dan Memikat!
KOMENTAR