Stylo Indonesia - Apakah Stylovers sedang mengalami masalah berupa keringat bau asam tak sedap?
Biasanya, keringat bau asam dapat tercium ketika seseorang sudah beraktivitas seharian atau saat berolahraga.
Namun, tak menutup kemungkinan jika ada kondisi lain yang tetap menimbulkan aroma keringat bau asam pada tubuh seseorang.
Pada level yang terbilang ekstrim, keringat bau asam bahkan bisa tercium setiap saat loh, Stylovers!
Bahkan saat baru saja selesai mandi, keringat bau bisa tercium karena berbagai alasan.
Jika Stylovers mengalami masalah keringat bau asam bahkan saat baru selesai mandi, wajib simak artikel di bawah ini.
Stylo Indonesia sudah rangkum informasi penting mengenai cara mengatasi keringat bau asam bahkan saat baru mandi!
Yuk, simak selengkapnya!
Baca Juga: Cara Memutihkan Wajah dalam 5 Menit yang Aman, Muka Gak Kusam Lagi!
1. Rutin Lakukan Eksfoliasi
Biasanya, penyebab keringat bau asam menyengat adalah kotoran dan bakteri yang menumpuk di kulit.
Sabun biasa tentu tak akan cukup untuk mengangkat kotoran-kotoran mengendap tersebut.
Oleh karena itu, Stylovers wajib untuk rutin melakukan eksfoliasi, bisa dengan scrub, kain bersih, atau produk eksfoliasi lainnya.
2. Cukur Rambut Badan yang Terlalu Panjang
Kotoran akan mudah mengendap pada permukaan kulit yang memiliki rambut badan panjang.
Tak hanya menimbulkan bau, kebersihan area kulit dengan rambut yang panjang menjadi kurang maksimal.
Oleh karena itu, Stylovers wajib untuk merawat tubuh dan menjaga agar rambut badan tidak terlalu panjang.
Bisa rutin lakukan cukur atau trimming menggunakan gunting.
Baca Juga: Tips Mengurangi Keringat Berlebih Pada Telapak Kaki, Bisa Cegah Bau Kaki!
3. Jangan Pakai Baju yang Sama Berkali-kali!
Beberapa orang kurang menyadari bahwa kotoran yang menempel pada baju yang sudah dikenakan, bisa sangat banyak.
Walau baju tersebut hanya digunakan di dalam rumah, kotoran dari keringat yang dikeluarkan tetap dapat menempel pada baju!
Sehingga, Stylovers disarankan untuk rutin mengganti baju yang sudah digunakan dalam waktu panjang dengan baju baru yang lebih bersih.
4. Gunakan Sabun Anti-bakteri
Cara terakhir yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan sabun anti-bakteri saat mandi.
Seperti yang Stylovers ketahui, salah satu penyebab keringat bau adalah bakteri di permukaan kulit.
Oleh karena itu, cara ampuh mengatasi keringat bau adalah dengan mengangkat penyebab utamanya!
Baca Juga: Cara Menghilangkan Keringat Berlebih Hiperhidrosis Secara Permanen
(*)
StopBeautyShaming merupakan kampanye gerakan nyata dari Stylo Indonesia.
Stylo Indonesia adalah platform media & komunitas organik terlengkap mengenai dunia lifestyle, fashion dan beauty bagi dan seluruh perempuan Indonesia.
KOMENTAR